Nggak Nyinyir Lagi, Media Vietnam Akui Timnas Indonesia Pantas Lolos ke Final SEA Games

Rully Fauzi Suara.Com
Minggu, 14 Mei 2023 | 16:41 WIB
Nggak Nyinyir Lagi, Media Vietnam Akui Timnas Indonesia Pantas Lolos ke Final SEA Games
Suasana laga Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam di semifinal sepak bola SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (13/5/2023). [ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kapabilitas eks pelatih Timnas Jepang itu mulai dipertanyakan meski periodenya melatih Vietnam baru seumur jagung.

"Walau kekalahannya dramatis, harus ditegaskan bahwa tim arahan Troussier belum mampu memperbaiki kesalahan apapun dari luka yang terjadi sebelum SEA Games," lanjut analisis tersebut.

Kekalahan dari Indonesia membuat Vietnam gagal menjaga asa mempertahankan medali emas di sepak bola SEA Games.

Tim muda Golden Stars --julukan Timnas Vietnam-- harus rela tampil di perebutan medali perunggu lawan Myanmar. Sementara Indonesia bakal bertemu Thailand di laga final.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI