Suara.com - Pemain Timnas Indonesia U-22 Fajar Fathur Rahman mengungkap salah satu cara timnya agar bisa kalahkan Vietnam. Salah satunya adalah dengan bermain dengan perasaan bahagia tanpa beban.
Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Vietnam dalam pertandingan semifinal SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Sabtu (13/5/2023). Laga ini tentu tidak mudah bagi Garuda Muda ketimbang partai-partai sebelumnya.
Seperti diketahui Garuda Muda lolos ke semifinal dengan predikat juara Grup A dengan raihan sempurnah empat kemenangan. Mereka ditemani oleh Myanmar di posisi runner-up.
Sedangkan Vietnam melangkan ke semifinal sebagai runner-up Grup B usai mendapat tiga kemenangan dan sekali kalah. Namun, tentu saja ini bukan jadi catatan mutlak.
Baca Juga: Mengupas Kekuatan Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023, Mampukah Lolos dari Fase Grup?
Vietnam sering membuat Timnas Indonesia kesusahan. Terbukti, dalam beberapa pertemuan terakhir Garuda Muda sulit menang atas Vietnam.
Namun, Fajar punya keyakinan lebih. Tetapi dengan catatan Timnas Indonesia U-2 harus tampil tanpa beban.
"Ya tentunya kami sudah tau apa keunggulan dan kekurangan mereka, intinya semua pemain fokus pada posisinya dan kita akan bermain dengan senang, bahagia, dan tentunya hasil positif akan kami raih," kata Fajar dalam keterangannya.
Lebih lanjut, Fajar Fathur Rahman mengaku tidak bisa berjuang sendirian. Pasalnya, Timnas Indonesia U-22 butuh dukungan dan doa dari masyarakat Indonesia untuk meningkatkan motivasi.
"Untuk masyarakat indonesia selalu suport kami, doakan kami, selalu di belakang kami, dan berikan doa terbaik buat kami agar kami bisa dimudahkan," pungkas pemain Borneo FC Samarinda tersebut.
Baca Juga: Vietnam Bawa 17 Pemain Lawan Timnas Indonesia di Semifinal SEA Games 2023