Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong alias STY menilai Indonesia akan lebih beruntung jika masuk ke Grup A Piala Asia 2023. Sebab di sana Indonesia akan main dengan tuan rumah dan akan lebih mudah.
Di Grup A ada Qatar, China, Tajikistan, Lebanon. Jika Indonesia ada di dalamnya, Shin Tae-yong mengatakan ada keuntungan dari segi jadwal pertandingan.
"Setelah mengalami final Olimpiade dan Piala Dunia di Korea pada masa lalu, saya belajar bahwa jadwalnya paling baik jika masuk Grup A yang merupakan negara tuan rumah," kata Shin Tae-yong dilansir dari Best Eleven, Jumat (11/5/2023).
Namun, hasil berkata lain. Dalam drawing yang berlangsung di Doha, Kamis (11/5/2023), Timnas Indonesia ada di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.
Baca Juga: Intip Strategi Shin Tae-yong Bawa Timnas Indonesia Lewati Grup Neraka Piala Asia 2023
Hal ini pernah dirasakan sendiri Shin Tae-yong ketika masih bersama Timnas Korea Selatan. Tepatnya saat Piala Asia 2015 di Australia.
"Bagaimanapun, jadwal Grup A yang memiliki negara tuan rumah menjadi kerangka untuk kemajuan turnamen. Jadi, jika Anda masuk Grup A, Anda bisa mendapat jadwal yang paling menguntungkan," jelasnya.
Drawing untuk fase grup Piala Asia 2023 telah digelar di Doha, Qatar, Kamis (11/5/2023) petang WIB.
Setelah diundi, Timnas Indonesia berada di Grup D yang bisa dibilang merupakan grup neraka bersama Jepang, Irak, dan Vietnam
Putaran final Piala Asia akan digelar di Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024 mendatang.
Baca Juga: Piala Asia 2023 Jadi Ajang Balas Dendam Sandy Walsh ke Vietnam: Kami Bisa Kalahkan Mereka
Ajang ini awalnya sebenarnya akan digelar di China pada 16 Juni - 16 Juli 2023, tapi China mengundurkan diri sebagai tuan rumah gara-gara pandemi COVID-19.
Sebanyak 24 negara akan bersaing menjadi yang terbaik dalam kejuaraan sepak bola paling bergengsi di Asia ini.
Adapun Timnas Indonesia, yang menempati pot 4 dalam drawing, akhirnya memang harus rela diundi bertemu lawan-lawan kuat.
Sebagai tim dengan peringkat FIFA terendah (149) dari 24 tim peserta Piala Asia 2023, Timnas Indonesia diundi bertemu Jepang, Irak dan Vietnam.
Timnas Jepang tak diragukan merupakan macan Asia. Tim berjuluk The Samurai Blue ini merupakan tim tersukses sepanjang sejarah Piala Asia dengan raihan empat gelar juara.