Suara.com - Timnas Indonesia U-22 akan melakoni laga pamungkas Grup A SEA Games 2023 dengan menghadapi tuan rumah Kamboja. Pertandingan ini akan berlangsung di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamis (10/5/2023) pukul 19.00 WIB.
Bagi skuad Garuda Muda, pertandingan ini relatif sudah tak lagi menentukan. Tim asuhan Indra Sjafri sudah dipastikan lolos ke semifinal SEA Games 2023 sejak matchday ketiga.
Timnas Indonesia U-22 menjadi tim pertama yang melangkah ke empat besar dan untuk sementara menduduki puncak klasemen Grup A dengan sembilan poin usai melumat Timor Leste U-22 dengan skor 3-0.
Hasil itu melanjutkan tren positif Rizky Ridho dan kawan-kawan yang di matchday pertama berhasil menumbangkan Filipina 3-0 dan menghancurkan Myanmar dengan skor telak 5-0.
Rentetan hasil pisitif itu membuat laga kontra Kamboja tak lagi signifikan untuk tim Merah Putih, meski secara matematis posisi mereka di puncak klasemen masih bisa digusur Myanmar walau peluangnya sangatlah kecil.
![Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri memberikan keterangan usai laga SEA Games 2023 melawan Timor Leste di Olympic Stadium Phnom Penh Kamboja, Minggu (7/5/2023). [ANTARA/Bayu Kuncahyo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/05/07/99116-indra-sjafri-timnas-indonesia-u-22.jpg)
Pelatih Indra Sjafri mengisyaratkan bakal melakukan rotasi besar-besaran untuk laga kontra Kamboja. Hal itu bertujuan untuk memberikan waktu istirahat lebih panjang bagi pemain inti.
Situasi berbeda ada di pihak Kamboja. Tim tuan rumah membutuhkan kemenangan untuk menjaga asa lolos ke babak semifinal.
Hanya kemenangan yang dapat membantu Kamboja melangkah lebih jauh. Tetapi, mereka juga harus berharap Myanmar kalah dari Filipina yang juga bertanding di laga pamungkas.
Timnas Indonesia U-22 saat ini masih menduduki puncak klasemen sementara dengan 9 poin. Disusul Myanmar di posisi dua (6 poin), sedangkan Kamboja di peringkat tiga dengan 4 poin.
Baca Juga: Deretan Pemain Timnas Indonesia yang Kini Berseragam Persib Bandung, Terbaru Edo Febriansah
Myanmar dan Kamboja akan saling berebut tiket ke semifinal. Namun tim yang disebutkan pertama lebih diuntungkan karena nasibnya berada di tangan sendiri.