Momen Jordi Amat Bikin Lionel Messi Tak Berkutik, Apakah Akan Terulang saat Indonesia vs Argentina?

Selasa, 09 Mei 2023 | 18:25 WIB
Momen Jordi Amat Bikin Lionel Messi Tak Berkutik, Apakah Akan Terulang saat Indonesia vs Argentina?
Bek naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat (tengah) melakukan selebrasi dengan Rizky Ridho, Marc Klok (kiri) dan Elkan Baggott (kanan) usai mencetak gol penyama kedudukan di masa injury time dalam pertandingan FIFA Matchday kontra Burundi di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (28/3/2023) malam WIB. Laga Timnas Indonesia vs Burundi berakhir 2-2. [PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain Timnas Indonesia Jordi Amat pernah membuat Lionel Messi tak berkutik. Jordi Amat tercatat sudah lima kali berhadapan dengan Lionel Messi, kala dirinya masih membela Espanyol yang merupakan rival sekota Barcelona, dan juga Rayo Vallecano.

Dalam lima pertemuan itu, Jordi Amat dan timnya memang tak pernah menang saat bersua Messi, dengan catatan empat kekalahan dan satu hasil imbang saja.

Bahkan, Jordi Amat tak sepenuhnya mengantongi Messi, mengingat pemain berjuluk La Pulga itu mampu melesakkan tiga gol dalam lima pertemuan itu.

Tapi, ada momen di mana Jordi Amat benar-benar membuat Messi mati kutu sehingga tak bisa mencetak gol sama sekali.

Baca Juga: SEA Games 2023: Vietnam Tak Takut Hadapi Timnas Indonesia U-22 di Semifinal

Hal ini terjadi pada musim 2010/2011 dan 2011/2012. Saat itu, Jordi Amat tengah membela Espanyol, dan Messi tengah naik daun bersama Barcelona besutan Pep Guardiola.

Dalam tiga pertemuan di musim tersebut, Jordi Amat berhasil membuat Messi tak berkutik dengan penampilan lugasnya sebagai bek tengah.

Kendati Espanyol harus kalah dua kali dan imbang sekali dalam tiga pertemuan itu, performa Jordi Amat terbilang menakjubkan sepanjang laga.

Apalagi jika mengingat saat itu usianya masih muda, yakni antara 19-20 tahun. Terlebih lagi, di dua musim tersebut Messi tengah menggila bersama Barcelona di bawah arahan Pep Guardiola.

(https://www.instagram.com/reel/Cr48r1pgkRG/?utm_source=ig_web_copy_link)

Baca Juga: Catatan Plus Timnas Indonesia U-22 Hingga Penyisihan Grup SEA Games 2023

Apakah akan terulang saat Indonesia vs Argentina?

Belakangan muncul rumor panas yang menyebutkan bahwa Argentina akan bertanding melawan Indonesia pada FIFA Matchday di bulan Juni ini.

Rumor ini beredar dari cuitan jurnalis Argentina, Gaston Edul, yang menyebutkan bahwa Argentina akan melakoni tur Asia pada pertengahan tahun ini.

Salah satu agenda dari tur Asia tim berjuluk La Albiceleste ini adalah berduel dengan Indonesia, yang dijadwalkan akan digelar antara tanggal 15 dan 19 Juni 2023.

Kabar ini pun kemudian menjadi buah bibir di kalangan pecinta sepak bola Tanah Air. Maklum saja, Argentina akan jadi lawan Indonesia dengan statusnya sebagai kampiun Piala Dunia 2022.

Selain itu, Argentina pun akan bertanding melawan Timnas Indonesia dengan status pemuncak ranking FIFA, yang jelas posisinya jauh berada di atas skuad Garuda.

Tak hanya jadi buah bibir, kedatangan Argentina ini membuat pecinta sepak bola Tanah Air mengenang pertemuan pada penggawa Timnas Indonesia dengan Messi.

Salah satunya Jordi Amat yang sebelum membela Timnas Indonesia, sempat berkarier di Spanyol dan kerap berhadapan dengan Messi yang saat itu membela Barcelona.

Kontributor: Felix Indra Jaya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI