Momen Indra Sjafri Dibuat Kesal Rizky Ridho saat Timnas Indonesia Melawan Myanmar

Senin, 08 Mei 2023 | 16:13 WIB
Momen Indra Sjafri Dibuat Kesal Rizky Ridho saat Timnas Indonesia Melawan Myanmar
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri memberikan keterangan usai pertandingan SEA Games 2023 melawan Myanmar di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Kamis (4/5/2023). [ANTARA/Bayu Kuncahyo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lagi ramai diperbincangkan publik, Pelatih Timnas Indonesia Indra Sjafri terlihat marah-marah di pinggir lapangan saat laga SEA Games 2023 Indonesia vs Myanmar. Saat itu dia kesal karena kesalahan Kapten Timnas Indonesia U-22 Rizky Ridho.

Video Indra Sjafri marah-marah diunggah akun Instagram @football.moment.id. 

Dalam video itu, Rizky Ridho tengah mengontrol bola. 

Rizky Ridho hendak mengirimkan passing ke rekan setimnya yang berada di dekatnya.

Baca Juga: Indra Sjafri Atur Strategi Semifinal SEA Games 2023 Usai Lihat Hasil Laga Thailand, Malaysia dan Vietnam

Hanya saja passing yang dilakukan Rizky Ridho membuat bingung rekan setimnya, Muhammad Ferrari. Passingnya tersebut terlalu kencang sehingga bola keluar lapangan. 

Indra Sjafri pun meluapkan emosinya.

Hanya saja, Timnas Indonesia U-22 berhasil menang pada laga tersebut. Skuad Garuda Muda menang dengan skor telak 5-0.

Masing-masing gol dicetak oleh Ramadhan Sananta di menit ke-31 dan '60, Marselino Ferdinan (20'), Fajar Fathur Rahman (74'), dan Titan Agung (88').

Kemenangan ini membuat Timnas Indonesia bercokol di puncak klasemen sementara grup A SEA Games 2023.

Baca Juga: Timnas Indonesia Lawan Thailand di Semifinal SEA Games 2023? Begini Perhitungannya

(Bolatimes)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI