Suara.com - Mengenal lebih jauh sosok Adrian Mierzejewski, mantan pemain Al Nassr yang baru-baru ini menyindir habis Cristiano Ronaldo di media sosial.
Perjalanan Cristiano Ronaldo bersama Al Nassr kerap menjadi sorotan pecinta sepak bola dunia. Terlebih dengan rentetan hasil buruk yang diterima tim berjuluk The Global Club itu.
Dalam beberapa bulan terakhir, Al Nassr yang telah diperkuat megabintang asal Portugal itu harus mendapat beberapa masalah pelik di atas maupun di luar lapangan.

Masalah pelik di lapangan terlihat dari tersingkirnya Al Nassr dari puncak klasemen Liga Arab Saudi dan juga kegagalan melangkah ke final Piala Arab Saudi.
Lalu di luar lapangan, tim dengan jersey kuning-biru itu juga memecat sang pelatih, Rudi Garcia, dan harus menerima Presiden klub, Musalli Al-Muammar mundur dari jabatannya.
Performa buruk tim di atas lapangan dan sekelumit masalah di tubuh manajemen pun dibarengi dengan fakta Al Nassr berpotensi mengakhiri musim ini tanpa gelar.
Hal ini pun lantas membuat Cristiano Ronaldo menjadi sorotan. Terbaru, sorotan negatif datang dari pemain Al Nassr asal Polandia, yakni Adrian Mierzejewski.
Lewat media sosial Twitter, ia menyindir pemain berjuluk CR7 itu yang melakukan selebrasi berlebihan kendati Al Nassr berpotensi mengakhiri musim tanpa gelar.
Sebagai informasi, selebrasi berlebihan itu dilakukan Cristiano Ronaldo saat laga Al Nassr vs Al Raed, di mana sang megabintang berhasil menyumbangkan satu gol.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Diejek Selebrasi Siuuu Cetak Gol, Padahal Al Nassr Gagal di Piala Raja
Sindiran yang diberikannya kepada Cristiano Ronaldo pun lantas membuat Adrian Mierzejewski jadi sorotan. Lantas, siapakah sosok Adrian Mierzejewski ini? Berikut profil singkatnya.