Evaluasi Timnas Indonesia Jelang Lawan Myanmar, Perbaikan Serangan Hingga Pemain Tepi

Selasa, 02 Mei 2023 | 13:25 WIB
Evaluasi Timnas Indonesia Jelang Lawan Myanmar, Perbaikan Serangan Hingga Pemain Tepi
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri (depan) bersama para asistennya. (ANTARA/Michael Siahaan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-22 awali SEA Games 2023 dengan bagus melawan Filipina. Namun langkah selanjutnya, Indonesia harus mempertahankan poin dengan melawan Myanmar. Dan ini mungkin tidak akan mudah.

Skuad besutan Indra Sjafri ini harus perbaiki sana sini. Termasuk lini serang.

Timnas Indonesia U-22 memang begitu mendominasi jalannya pertandingan saat melawan Filipina. Ini dibuktikan dengan statistik di mana penguasaan bola sebesar 56% untuk skuad Garuda Muda.

Timnas Indonesia U-22 juga mampu membombardir pertahanan Filipina dengan total 24 tembakan. Namun, hanya 7 tembakan yang mampu tepat sasaran ke gawang Filipina.

Hal ini menunjukkan Timnas U-22 perlu lebih efektif lagi dalam melakukan serangan sehingga setiap peluang yang didapatkan bisa menjadi gol.

Hanya saja, Timnas Indonesia U-22 masih kurang maksimal serangannya dari sektor sayap. Ini dibuktikan dengan hanya ada 4 umpan silang sukses dari 15 kali percobaan.

Para pemain yang beroperasi di sektor ini, termasuk para winger dan full-back harus bisa lebih agresif dalam membantu serangan dari sisi tepi.

Terakhir yang perlu diperbaiki adalah konsentrasi pemain.

Konsentrasi menjadi faktor penting yang harus diperbaiki Timnas Indonesia U-22 saat melawan Myanmar. Pasalnya, kesalahan kecil bisa berbuah fatal dengan lawan Myanmar.

Baca Juga: Respons Sandy Walsh usai Gagal Bawa KV Mechelen Juara Piala Liga Belgia

Berbeda dengan Filipina yang punya kualitas di bawah Myanmar, sehingga kesalahan-kesalahan dari para pemain Timnas Indonesia U-22 tak bisa dimanfaatkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI