Setelah kalah dari Rayo Vallecano pada 27 April lalu, Blaugrana bangkit dengan melumat Real Betis 4-0 di Camp Nou akhir pekan lalu.
Tren positif itu jelas ingin dipertahankan pasukan Xavi Hernandez dalam misi mewujudkan target menjadi juara Liga Spanyol 2022-2023.
Barcelona saat ini memuncaki klasemen dengan koleksi 79 poin dari 32 pertandingan. Mereka unggul 11 poin dari Real Madrid yang menguntit di urutan kedua.

Di sisi lain, Osasuna masih tertahan di papan tengah. Mereka mengoleksi 44 poin dari 32 pertandingan di mana pada laga terakhirnya di liga, tim asuhan Jagoba Arrasate kalah dari Real Sociedad dengan skor 0-2.
Merujuk rekor pertemuan, Barcelona sangat diunggulkan untuk meraih kemenangan di laga nanti. Dalam lima perjumpaan terakhir, Blaugrana memenangkan empat laga dengan satu lainnya berakhir imbang.
Jadwal Bola Malam Ini Live TV, Rabu (3/5/2023) Dini Hari WIB
Liga Inggris
02.00 Arsenal vs Chelsea (Vidio & SCTV)
DFB-Pokal
Baca Juga: Bursa Transfer: Barcelona Mau Perpanjang Kontrak Sergio Busquets Satu Musim
01.45 Freiburg vs RB Leipzig