Erling Haaland Samai Rekor 92 Tahun Silam! Pep Guardiola Terkaget-kaget

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 01 Mei 2023 | 08:09 WIB
Erling Haaland Samai Rekor 92 Tahun Silam! Pep Guardiola Terkaget-kaget
Manajer Manchester City asal Spanyol Pep Guardiola (kanan) memberi selamat kepada striker Manchester City asal Norwegia Erling Haaland saat ia meninggalkan lapangan selama pertandingan Liga Premier Inggris antara Manchester City vs Bournemouth di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 13 Agustus 2022. Oli SCARFF / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola terkaget-kaget dengan rekor terbaru yang dibukukan Erling Haaland. Dia tidak menyangka striker Norwegia itu mengulangi capaian yang begitu lawas di Liga Inggris.

Erling Haaland mengemas satu gol dalam kemenangan 2-1 Manchester City atas Fulham dalam pertandingan pekan ke-34 Liga Inggris 2022-2023 di Stadion Etihad, Minggu (30/4/2023) malam WIB.

Eks penyerang Borussia Dortmund itu membawa Manchester City unggul pada menit ketiga setelah sukses menjadi eksekutor tendangan penalti.

Fulham sempat menyamakan kedudukan melalui Carlos Vinicius saat laga berjalan 15 menit sebelum Julian Alvarez merestorasi keunggula Man City lewat golnya di menit ke-36.

Baca Juga: Manchester United Resmi Perpanjang Kontrak Alejandro Garnacho sampai 2028

Bagi Erling Haaland, satu golnya ke gawang Fulham sangatlah spesial karena mengantarkannya mencatatkan dua rekor luar biasa di Liga Inggris.

Striker Manchester City Erling Haaland (kanan) melakukan selebrasi setelah mencetak gol pembuka dari titik penalti selama pertandingan pekan ke-34 Liga Inggris antara Fulham vs Manchester City di Craven Cottage di London pada 30 April 2023. Man City memenangkan pertandingan 2-1.Adrian DENNIS / AFP
Striker Manchester City Erling Haaland (kanan) melakukan selebrasi setelah mencetak gol pembuka dari titik penalti selama pertandingan pekan ke-34 Liga Inggris antara Fulham vs Manchester City di Craven Cottage di London pada 30 April 2023. Man City memenangkan pertandingan 2-1.Adrian DENNIS / AFP

Selain menyamai rekor Andy Cole (1993–94) dan Alan Shearer (1994-95) yang mengemas 34 gol dalam satu musim Liga Inggris.

Hebatnya, Haaland mencatatkan rekor itu ketika Liga Inggris atau Premier League menganut format 38 pertandingan dalam semusim alias lebih sedikit dari masa Shearer dan Cole melakukannya di mana satu musim kompetisi berjalan 42 pertandingan.

Selain itu, Haaland juga mencatatkan satu rekor spesial lainnya. Dia kini telah mengemas 50 gol di seluruh kompetisi musim ini. Catatan itu meembuatnya jadi pesepak bola Liga Inggris pertama yang melakukannya sejak 1931 alias dalam 92 tahun terakhir!

Lebih gila, pada 1931, Inggris dan Britania Raya bahkan belum dipimpin oleh Perdana Menteri Winston Churcill yang membuat Pep Guardiola pun terkaget-kaget.

Baca Juga: Manchester United Gagal Menang di Markas Tottenham, Legenda Klub Ikut Kritik Substitusi Erik ten Hag

"Sebelum Winston Churcill menjadi Perdana Menteri? Wow. Lama sekali," kata Guardiola dikutip dari BBC, Senin (1/5/2023).

"Selamat kepada Erling. Dia mencetak gol-gol terbaik untuk membantu kami mencapai target," tambah eks pelatih Barcelona tersebut.

Terkini, Haaland masih bisa menajamkan rekor-rekor itu mengingat Manchester City masih memiliki enam pertandingan di Liga Inggris 2022-2023.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI