Suara.com - Pertandingan pekan ke-31 Liga Spanyol antara Girona vs Real Madrid akan digelar di Stadion Montilivi Rabu (26/4/2023) pukul 00:30 WIB.
Di laga ini, Real Madrid yang tengah bersaing dengan Barcelona di papan atas pastinya membidik kemenangan. Madrid saat ini tertinggal 11 poin dari rivalnya tersebut.
Real Madrid sedang dalam kepercayaan diri yang baik saat bertandang ke markas Girona. Skuat besutan Carlo Ancelotti tercatat selalu menang dengan skor 2-0 dalam empat laga terakhirnya di semua ajang.
Los Blancos meraihnya saat melawan Chelsea dua leg di perempat final Liga Champions, sedangkan di La Liga menang atas Cadiz dan terakhir mengalahkan Celta Vigo 2-0 di akhir pekan kemarin.
Baca Juga: Jelang Girona vs Real Madrid, Ancelotti Tegaskan Los Blancos Belum Menyerah Kejar Barcelona
Real Madrid tidak bisa tampil dengan kekuatan penuh di laga ini. Salah satunya adalah Karim Benzema yang dipastikan absen karena cedera.
Selain Benzema, sejumlah pemain pilar juga tidak akan memperkuat Real Madrid pada pertandingan tandang itu di antaranya, David Alaba, Ferland Mendy, dan Eduardo Camavinga.
Pelatih Carlo Ancelotti kemungkinan akan menurunkan trio Vinicius Junior, Rodrygo dan Marco Asensio untuk mengisi lini depan Madrid dalam laga tandang ini.
Meski demikian, Madrid tetap perlu waspada di laga ini. Pasalnya, tim promosi yang sekarang bercokol di papan tengah ini berpotensi merepotkan.
Skuat besutan Michel ini sempat melalui empat laga tanpa kekalahan. Namun Juanpe Cs mengalami antiklimaks, kalah 0-1 dari tuan rumah Real Valladolid di laga terakhir mereka.
Baca Juga: Rumor Transfer! Persib Bandung Incar Eks Gelandang Real Madrid dan Bayern Munich James Rodriguez
Real Madrid meski tanpa diperkuat Karim Benzema lebih diunggulkan bisa memenangi laga ini. Pertemuan terakhir kedua tim berakhir imbang 1-1 di Santiago Bernabeu.
Pertandingan tersebut bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming Girona vs Real Madrid.