Suara.com - Persija salah satu klub paling banyak sumbang pemain untuk skuad Timnas Indonesia U-22 SEA Games 2023. Salah satunya Ilham Rio Fahmi. Rio Fahmi menargetkan bisa bantu Timnas Indonesia untuk meraih medali emas.
Skuad Persija yang lolos adalah Ilham Rio Fahmi, Witan Sulaeman, Muhammad Ferarri, dan bek yang baru diperkenalkan awal pekan ini, Rizky Ridho Ramadhani.
Sementara para SEA Games 2021 lalu, Persija hanya kirimkan 3 pemain. Mereka adalah Firza Andika, Syahrian Abimanyu, dan juga Rio Fahmi.
PSSI telah menetapkan skuad final untuk tampil dalam perhelatan SEA Games 2023 di Phnom Penh, Kamboja, pada 29 April-16 Mei 2023.
Dari 20 nama yang dipilih oleh pelatih Indra Sjafri, empat di antaranya adalah pilar Persija Jakarta.
“Untuk SEA Games 2021 itu sebagai pembelajaran buat saya agar bisa termotivasi dan mampu tampil lebih baik lagi. Tentunya saya ingin bisa mempersembahkan apa yang diharapkan masyarakat Indonesia, yaitu medali emas,” ucap Rio.
Daftar 20 pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023 resmi diumumkan PSSI. Pemain itu diumumkan oleh Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir.
Mereka akan dibawa untuk berlaga di SEA Games Kamboja.
Dua pemain lain yang berkarir di luar negeri, yakni Pratama Arhan (Tokyo Verdy) dan Marselino Ferdinan (KMSK Deinze) masuk dalam skuad untuk dibawa ke Kamboja.
Baca Juga: Marselino Ferdinan Terlihat Pincang pasca Cetak Gol di Liga Belgia, Batal Bela Timnas Indonesia?
Tim peringkat kedua Liga 1 2022/2023 Persija Jakarta menjadi klub yang paling banyak menyumbangkan pemain untuk timnas kali ini, yakni sebanyak empat pemain.