Suara.com - Klub Liga Inggris Newcastle United tertarik membeli pemain sayap Barcelona Raphinha untuk musim transfer musim panas pertengahan tahun nanti.
Langkah ini diprediksi akan mudah terwujud saat Barcelona saat ini tengah kesulitan keuangan.
Hal itu berdasarkan laporan Mundo Deportivo. Newcastle United juga disebut-sebut membeli Raphinha untuk persiapan Liga Champions musim depan.
Dalam laporan media itu, Barcelona harus mengurangi anggaran gaji mereka sebesar 200 juta euro dan membawa 100 juta euro dalam biaya transfer untuk mencapai keamanan finansial.
Baca Juga: Hasil Newcastle vs Tottenham Hotspur: The Magpies Unggul 5-0 di Babak Pertama
Manajer Barcelona Xavi Hernandez telah memanggil Raphinha sepanjang musim ini, dengan pemain sayap itu mencatatkan sembilan gol dan sembilan assist dalam 41 penampilan di semua kompetisi musim ini.
Meski Raphinha bukan prioritas keberangkatan Blaugrana, raksasa LaLiga itu diharapkan terbuka untuk jual Raphinha.
Di sisi lain ada banyak minat dari klub Premier League untuk rekrut Raphinha.
Terutama karena pengalaman Raphinha di Inggris dan statusnya sebagai seorang pemain internasional Brasil.
Newcastle juga menginginkan striker Athletico Paranaense berusia 18 tahun, Vitor Roque, yang diincar Barcelona untuk masa depan.
Baca Juga: Xavi Hernandez Kesal Laga Barcelona vs Atletico Madrid Kick-off Sore Hari, Ini Alasannya