Jadwal Bola Malam Ini Live TV: Brighton vs Manchester United, Barcelona vs Atletico Madrid, Juventus vs Napoli

Minggu, 23 April 2023 | 13:54 WIB
Jadwal Bola Malam Ini Live TV: Brighton vs Manchester United, Barcelona vs Atletico Madrid, Juventus vs Napoli
Penyerang Manchester United, Anthony Martial (kedua kanan) merayakan gol ke gawang Everton pada laga Liga Inggris di Old Trafford, Sabtu (8/4/2023) malam WIB. [Paul ELLIS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut jadwal bola malam ini, Minggu hingga Senin (24/4/2023) dini hari WIB yang akan menyajikan rangkaian pertandingan dari Liga Inggris, Piala FA, hingga Liga Spanyol. Ada Brighton vs Manchester United, Barcelona vs Atletico Madrid hingga Juventus vs Napoli.

Manchester United akan menghadapi Brighton & Hove Albion dalam laga semifinal Piala FA 2022-2023. Pertandingan ini bakal bergulir di Wembley Stadium, Minggu (23/4/2023), pukul 22:30 WIB.

Manchester United baru saja tersingkir di perempat final Liga Europa menyusul kekalahan 0-3 di markas Sevilla. Hasil tersebut membuat MU kalah dengan agregat 2-5.

Kini, MU akan mencoba peruntungan di Piala FA. Dipastikan skuat besutan Erik Ten Hag ini akan serius untuk mengalahkan Brighton di laga ini karena Piala FA satu satunya peluang MU menambah trofi di musim ini.

Baca Juga: Momen Lionel Messi Nyaris Pensiun di Usia 18 Tahun Gara-gara Tekel Brutal Pemain Chelsea

Namun demikian, bukan hal yang mudah bagi MU untuk menghadapi Brighton. Faktor kebugaran pemain karena baru bermain di Liga Europa melawan Sevilla membuat pelatih Erik ten Hag harus memutar otaknya.

Suasana laga Liga Inggris 2022/2023 antara Manchester United vs Brighton di Old Trafford pada Agustus 2022 lalu. [Lindsey Parnaby / AFP]
Suasana laga Liga Inggris 2022/2023 antara Manchester United vs Brighton di Old Trafford pada Agustus 2022 lalu. [Lindsey Parnaby / AFP]

Belum lagi para pemain mengalami cedera membuat skuad MU tidak utuh di laga ini. Pelatih Erik Ten Hag kemungkinan akan memainkan Wout Weghorst di lini depan setelah Anthony Martial sempat cedera saat menghadapi Sevilla .

Sementara Brighton & Hove Albion patus diwaspadai. Skuat besutan Roberto De Zerbi sudah menyingkirkan empat tim untuk sampai di fase ini, salah satunya adalah sang juara bertahan Liverpool.

Brighton juga sedang sulit dikalahkan, dimana dalam 17 pertandingan terakhir mereka hanya dua kali kalah di semua ajang. Pada laga terakhirnya di Premier League, Brighton bahkan sukses mempermalukan Chelsea 2-1 di Stamford Bridge.

Tentu saja, MU mungkin harus bekerja keras jika ingin mengalahkan Brighton dan lolos ke final. Pemenang di laga ini akan menghadapi Manchester City yang melewati semifinal dengan mengalahkan Sheffield United dengan skor 3-0.

Baca Juga: Kisah Kutukan Nomor Punggung 7 di Manchester United

Juventus vs Napoli

Juventus akan menjamu Napoli dalam pertandingan pekan ke-31 Liga Italia 2022-2023. Laga ini akan berlangsung di Stadion Allianz, Turin, Senin (24/4/2023) pukul 01.45 WIB.

Juventus menatap laga ini dengan kabar gembira. Meski tidak menang dalam dua laga beruntun di liga, Bianconeri resmi mendapatkan kembali 15 poin yang hilang setelah sempat dinyatakan bersalah dalam pelanggaran finansial.

Terkini, 15 poin Juventus telah dikembalikan setelah banding yang mereka lakukan ke Komite Olahraga Italia (CONI) dikabulkan.

Jaksa CONI, Ugo Taucer memutuskan bahwa Juventus resmi terbebas dari tuduhan tersebut dan dengan kembalinya 15 poin yang hilang, posisi mereka melonjak dari papan tengah ke urutan tiga klasemen.

Bek Juventus asal Italia Federico Gatti (kedua kiri) melakukan selebrasi dengan penyerang Juventus asal Serbia Dusan Vlahovic (kiri) setelah mencetak gol selama pertandingan leg pertama perempat final Liga Eropa antara Juventus vs Sporting CP, pada 13 April 2023 di stadion Juventus di Turin.Marco BERTORELLO / AFP.
Bek Juventus asal Italia Federico Gatti (kedua kiri) melakukan selebrasi dengan penyerang Juventus asal Serbia Dusan Vlahovic (kiri) setelah mencetak gol selama pertandingan leg pertama perempat final Liga Eropa antara Juventus vs Sporting CP, pada 13 April 2023 di stadion Juventus di Turin.Marco BERTORELLO / AFP.

Situasi ini membuat persaingan finis di zona Liga Champions musim depan kian ketat. Juventus saat ini dikuntit oleh AS Roma, AC Milan dan Inter Milan yang beruturut-turut menduduki enam besar dengan mengoleksi 56 poin, 53 poin dan 51 poin dari 30 pertandingan.

Hal itu membuat laga kontra Napoli sangat penting untuk pasukan pelatih Massimiliano Allegri. Kemenangan akan membuat Juventus mengudeta Lazio (61 poin dari 31 laga) dari urutan kedua.

Di sisi lain, Napoli tengah dalam tren negatif. Mereka cuma sekali menang dalam lima laga terakhirnya termasuk dua kekalahan beruntun plus satu hasil imbang kontra AC Milan dalam periode tersebut.

Setelah kalah 0-4 di Liga Italia, Napoli kembali tumbang 0-1 di leg pertama perempat final Liga Champions 2022-2023 dari AC Milan, sebelum bermain imbang di leg kedua dan dipastikan tersingkir dari kompetisi elit tersebut.

Di sela-sela itu, Napoli yang masih memuncaki klasemen Liga Italia pun menunjukkan penurunan performa setelah cuma ditahan imbang 0-0 oleh Verona meski bermain di kandangnya sendiri pada 15 April lalu.

Merujuk rekor pertemuan, Napoli lebih unggul dibanding Juventus setidaknya dalam lima perjumpaan terakhir. Mereka menang tiga kali berbanding satu kali untuk Juventus.

Bahkan di pertemuan terakhir, Napoli asuhan Luciano Spalletti menghancurkan Si Nyonya Tua dengan skor telak 5-1 pada 14 Januari lalu di Liga Italia 2022-2023.

Berikut Jadwal Bola Malam Ini Live TV, Minggu hingga Senin (24/4/2023) Dini Hari WIB

Liga Inggris

20.00 Bournemouth vs West Ham (Vidio)
20.00 Newcastle vs Tottenham (Vidio)

Piala FA

22.30 Brighton vs Manchester United (beIN Sports 3)

Liga Italia

17.30 Empoli vs Inter Milan (beIN Sports 3)
20.00 Monza vs Fiorentina (beIN Sports 3)
20.00 Udinese vs Cremonese
23.00 AC Milan vs Lecce (beIN Sports 1)
01.45 Juventus vs Napoli (beIN Sports 1)

Bundesliga

20.30 Freiburg vs Schalke
22.30 Bayer Leverkusen vs RB Leipzig
00.30 Monchengladbach vs Union Berlin (Mola TV)

Liga Prancis

18.00 Reims vs Strasbourg
20.00 AC Ajeccio vs Brest
20.00 Lorient vs Toulouse
20.00 Nantes vs Troyes
20.00 Nice vs Clermont
22.05 Montpellier vs Rennes
01.45 Lyon vs Marseille

Liga Spanyol

19.00 Elche vs Valencia (beIN Sports 1)
21.15 Barcelona vs Atletico Madrid (beIN Sports 1)
23.30 Mallorca vs Getafe
02.00 Sevilla vs Villarreal (beIN Sports 3)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI