Persib Rombak Pemain Setelah Akhiri Musim Liga 1 Dengan Memalukan

Jum'at, 21 April 2023 | 10:56 WIB
Persib Rombak Pemain Setelah Akhiri Musim Liga 1 Dengan Memalukan
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla. (HO/Persib.co.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persib Bandung evaluasi tim secara keseluruhan pasca hasil buruk di akhir BRI Liga 1 2022-2023. Salah satunya merombak pemain.

Milla mengakui berdasarkan hasil evaluasi yang sudah dilakukannya bersama tim pelatih, ia sudah mengantongi daftar pemain yang bakal dipertahankan dan bahkan calon pilar yang bakal didatangkan.

"Bukankah hal ini juga merupakan hal biasa di setiap akhir kompetisi. Mengevaluasi kinerja tim merupakan kewajiban pelatih dan hasilnya berupa rekomendasi harus dibicarakan dengan manajemen klub," tegas Luis Milla dikutip dari laman klub.

Persib Bandung menutup musim Liga 1 2022-2023 di peringkat ketiga usai takluk dari Persikabo 1973 dengan skor 1-4 dalam laga yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu.

Baca Juga: Erick Thohir: Tak Mungkin Bikin Klub Baru untuk Pemain Timnas Indonesia

Empat gol yang tercipta dari Persikabo itu dicetak oleh Lucao di menit ke-41, Lucky Octavianto di menit ke-60, Silvio Pereira di menit ke-62, dan Pedro Henrique di menit ke-83.

Sedangkan Persib hanya mampu mencetak satu gol oleh David Da Silva di menit ke-71 dalam laga kandangnya.

Meski kalah, laga itu pun cukup spesial bagi Persib karena merupakan laga terakhir bagi karir sepakbola I Made Wirawan.

Kiper senior itu pun menjadi legenda bagi Persib karena pernah membawa klub asal Bandung itu menjadi juara Liga Indonesia di tahun 2014 dan Piala Presiden di tahun 2015.

Baca Juga: Wacana Gabung ke Bhayangkara FC, Erick Thohir: Pemain Timnas Indonesia Harus Berlatih dengan Benar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI