Suara.com - Media Malaysia yakin Indonesia bisa memenuhi target lolos Piala Dunia 2038. Sebab Indonesia kini mempunyai pemain muda berbakat.
Pemain muda yang bisa menjadi harapan itu di antaranya Ronaldo Kwateh, Marselino Ferdinand, dan Asnawi Mangkualam.
"Melihat perkembangan sepak bola Indonesia saat ini, bukan tidak mungkin mereka berhasil memasarkan banyak pemain ke luar negeri, terutama di Asia," tulis SemuanyaBola.
"Bahkan, saat ini perkembangan sepak bola mereka di kancah internasional juga semakin baik setelah negara tersebut mulai berani menantang tim-tim yang berperingkat lebih tinggi."
Di bawah kepemimpinan Erick Thohir sepak bola Indonesia bakal dikembangkan dalam usia berjangka mulai dari U-9, U-10, U-12, U-14, U-16, U-17, U-19 dan U-23.
PSSI bakal merestrukturisasi sepak bola Indonesia sejak dari akademi U-9 melalui Sekolah Sepak Bola (SSB), sekolah dan akademi klub yang terafiliasi dengan PSSI.
Saat ini PSSI mengkaji dua rancangan format kompetisi Liga Indonesia.
Format pertama Liga Indonesia akan dibagi ke dalam tiga putaran. Sementara format kedua Liga Indonesia akan menggunakan sistem kandang-tandang yang dibagi ke dalam dua fase.
Baca Juga: FIFA Resmi Tunjuk Argentina Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023 Gantikan Indonesia