PSS Sleman Dibantai Persija, Seto Nurdiantoro: Ini di Luar Ekspektasi Saya, Terlalu Banyak Gol

Minggu, 16 April 2023 | 00:05 WIB
PSS Sleman Dibantai Persija, Seto Nurdiantoro: Ini di Luar Ekspektasi Saya, Terlalu Banyak Gol
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro dan Kim Jeffrey Kurniawan hadiri jumpa pers usai pertandingan kontra Persija di SUGBK, Sabtu (15/4/2023). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro mengaku tidak menyangka timnya dibantai Persija Jakarta lima gol tanpa balas. Menurutnya, kekalahan dengan angka yang banyak di luar ekspektasi sang pelatih.

PSS Sleman kalah 0-5 dalam pertandingan pekan ke-34 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (15/4/2023). Tampil di hadapan sekitar 60 ribu Jakmania, Super Elang Jawa dibuat tak berkutik.

Pesepak bola Persija Jakarta Riko Simanjuntak (kanan) berusaha melewati hadangan pesepak bola PSS Sleman Rifky Suryawan (tengah) pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (15/4/2023). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/aww.
Pesepak bola Persija Jakarta Riko Simanjuntak (kanan) berusaha melewati hadangan pesepak bola PSS Sleman Rifky Suryawan (tengah) pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (15/4/2023). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/aww.

Bomber asing Persija Michael Krmencik mencetak hattrick di pertandingan ini. Sedangkan dua gol lainnya diciptakan oleh Witan Sulaeman dan Aji Kusuma.

"Selamat buat Persija atas kemenangannya walau hasil ini di luar ekspektasi saya karena terlalu banyak gol tercipta," kata Seto dalam konferensi pers usai pertandingan.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Bungkam Dewa United Tiga Gol Tanpa Balas, Persebaya Tutup Musim dengan Manis

"Secara kualitas Persija memang lebih baik. Gol-gol yang terjadi di awal pengaruhi konsentrasi pemain. Mudah-mudahan ini jadi pelajaran buat pemain, ini di luar ekspektasi saya," jelasnya.

Senada dengan Seto, Pemain PSS Kim Jeffrey Kurniawan kecewa dengan kekalahan telak 0-5. Menurutnya, ini cukup memalukan dan tidak wajar.

"Hasil pertandingan cukup mengecewakan dan memalukan. Kami sebagai pemain kalah seperti itu, ini tentu tidak wajar," ujar Kim.

Lebih lanjut, Kim mengakui Persija punya kualitas di atas PSS Sleman. Namun, ia tidak sangka bisa kalah telak 0-5.

"Kita sudah lihat kualitas Persija memang cukup baik di atas kita, dan ini harus diakui itu, harus diakui kekalahan ini," terang Kim.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Habisi PSS Sleman Lima Gol Tanpa Balas, Persija Jakarta Segel Posisi Dua Klasemen

"Tetapi, kami harus menatap ke depan. Harapannya siapa pun yang terlibat di PSS harus lebih baik lagi tak bisa seperti musim ini," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI