Suara.com - Pelatih Lebanon Miguel Moreira kaget PSM Makassar menjadi juara BRI Liga 1 2022-2023. Miguel Moreira mengaku kenal dekat dengan pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares.
Baik Miguel Moreira dan Bernardo Tavares, sama-sama dari Portugal.
"Saya berasal dari Portugal, ada pelatih di sini bernama Bernardo (Tavares), dia melakukan pekerjaan bagus dengan PSM Makassar," kata Miguel Moreira dalam konferensi pers jelang laga Timnas Indonesia vs Lebanon, Kamis kemarin.
Miguel Moreira mengklaim mengetahui kekuatan Liga Indonesia. Bahkan dia memperhatikan beberapa klub dan pelatih di Indonesia, termasuk Bhayangkara FC yang kemarin menjadi lawan uji coba dengan Timnas Indonesia.
Baca Juga: Tandang ke Markas Barito Putera, Pelatih Persita Tetap Targetkan Kemenangan di Laga Terakhir
"Saya juga terkejut PSM bisa menjuarai liga karena banyak tim-tim yang kuat, seperti Bhayangkara FC dan lain-lain," kata Miguel Moreira.
PSM Makassar menjadi juara BRI Liga 1 2022-2023 setelah mengalahkan Madura United dengan skor 3-1 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan.
Kemenangan tersebut membuat PSM Makassar sudah dipastikan sebagai kampiun meski masih menyisakan dua pertandingan sebelum BRI Liga 1 2022-2023 tuntas digelar.
Ini merupakan gelar juara perdana PSM Makassar setelah kali terakhir melakukannya pada 2000 alias 23 tahun silam.
Pelatih Bernardo Tavares menjadi sosok yang berperan penting dalam kesuksesan besar ini. Pasalnya, Juku Eja bukanlah tim kuat musim lalu, di mana mereka cuma finis peringkat 14 dan bahkan sempat terseok-seok di zona degradasi.
Baca Juga: Usai Lebanon, Timnas Indonesia U-22 Juga Jajal Kemampuan Lawan PSM Makassar atau Dewa United
Menyitat statistik dari LapangBola.com, Sabtu (1/4/2023), PSM Makassar merengkuh gelar juara BRI Liga 1 2022-2023 dengan performa sangat impresif.
Dalam 32 pertandingan yang telah dimainkan, PSM Makassar cuma kalah dua kali dan berhasil mengamankan 21 pertandingan.
Selama periode itu, PSM Makassar mampu melesakkan 60 gol dan cuma kebobolan 24 kali. Mereka juga tercatat berhasil menjaga gawangnya dari kebobolan atau clean sheet dalam 13 pertandingan.
PSM Makassar kini masih memiliki dua pertandingan sisa hingga musim berakhir yakni menghadapi PSIS Semarang pada 6 April dan memainkan laga tunda lawan Borneo FC yang jadwalnya belum ditentukan.