Ancelotti Sebut Inter Bukan Unggulan, Benfica Favorit Lolos ke Semifinal Liga Champions

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 11 April 2023 | 18:45 WIB
Ancelotti Sebut Inter Bukan Unggulan, Benfica Favorit Lolos ke Semifinal Liga Champions
Para pemain Benfica. [PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti menilai Inter Milan bukan unggulan untuk lolos ke semifinal Liga Champions, dengan Benfica adalah tim favorit pada tie ini.

Benfica akan jadi tuan rumah terlebih dahulu di Portugal untuk laga leg pertama perempat final Liga Champions 2022/2023 di Stadion da Luz, Lisbon, Rabu (12/4/2023) dini hari WIB nanti.

Berbicara kepada RAI Radio, Selasa, Ancelotti yang pernah lama membesut tim rival Inter Milan, AC Milan, menegaskan jika kualitas Benfica. Ancelotti yakin Benfica adalah tim underdog yang bisa menciptakan kejutan besar di Champions League musim ini.

"Anda tak bisa memandang sebelah mata Benfica, tim ini nyatanya sarat kualitas. Mereka punya kapabilitas untuk bikin kejutan di Liga Champions musim ini," tutur Ancelotti seperti dilansir Tribal Football, Selasa (11/4/2023).

Baca Juga: Prediksi 3 Tim yang Akan Jadi Wakil Indonesia di Kompetisi Asia Musim 2023/2024

"Di atas kertas, tim asal Portugal adalah tim yang lebih baik dari kedua tim yang akan bertanding (Inter). Mereka tampil luar biasa baik di Liga Champions maupun di liga domestik sejauh ini musim ini karena mereka solid," sambung pelatih kawakan asal Italia itu.

"Inter bukanlah favorit, namun mereka juga memiliki peluang besar untuk menebus musim yang tidak konsisten." pungkasnya.

Para pemain Inter Milan merayakan gol Romelu Lukaku pada pertandingan sepak bola leg pertama babak 16 besar Liga Champions UEFA antara Inter Milan dan FC Porto, pada 22 Februari 2023 di stadion San Siro (Giuseppe-Meazza) di Milan . Marco BERTORELLO / AFP
Para pemain Inter Milan. [Marco BERTORELLO / AFP]

Real Madrid asuhan Ancelotti sendiri juga telah mencapai perempat final Liga Champions musim ini dan akan melawan Chelsea.

Kemungkinan pun terbuka untuk Madrid dan Benfica bertemu di final Liga Champions nanti andai laju kedua tim terus mulus.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester City vs Bayern Munich di Liga Champions

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI