Persebaya Siapkan Pengganti Posisi Marselino Ferdinan Lawan Arema FC, Lebih Mematikan!

Selasa, 11 April 2023 | 12:35 WIB
Persebaya Siapkan Pengganti Posisi Marselino Ferdinan Lawan Arema FC, Lebih Mematikan!
Gelandang serang KMSK Deinze, Marselino Ferdinan. [IG @marselinoferdinan10]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persebaya menghadapi Arema FC setelah tragedi Kanjuruhan 1 Oktober 2022. Sejumlah pemain tidak lagi bersama Persebaya. Di antaranya Marselino Ferdinan saat ini bermain di Belgia.

Selain itu Koko Ari Araya dan Rizky Ridho sudah tak lagi bersama Bajol Ijo.

Namun Skuad Aji Santoso ini sudah menyapkan pengganti ketiganya yang mungkin lebih bermain bagus.

Dikutip dari laman Persebaya, Catur Pamungkas misalnya, kian paten diposisi bek kanan yang ditinggalkan Koko. Ia menjadi salah satu kunci kemenangan Persebaya saat menang 2-1 atas PSIS dan 3-2 atas Persikabo.

Baca Juga: Thomas Doll: Persija Layak Menang dan Geser Persib di Posisi Dua

Brylian Aldama juga semakin tajam mengisi posisi Marselino. Ia mencetak gol penentu kemenangan saat melawan PSIS.

Kini skuad Persebaya banyak mengalami perubahan saat ini dengan saat menang 3-2 atas Arema FC di Stadion Kanjuruhan pada 1 Oktober lalu.

M. Iqbal yang mencetak dua gol saat melawan Persis juga bisa menjadi opsi di posisi gelandang serang.

Di posisi bek tengah yang ditinggalkan Ridho, kini ada Salman Alfarid dan Riswan Lauhin yang semakin matang.

Khusus posisi centre back, Aji akan melihat kondisi Salman dan Riswan sampai menit-menit akhir.

Baca Juga: Thomas Doll Kecewa Penampilan Persija Kalahkan Dewa United: Banyak Peluang, Tapi Tak Cetak Gol

Sementara itu, bek kiri Persebaya Alta Ballah mengatakan laga melawan Arema FC akan berjalan sengit.

”Di putaran pertama kami meraih kemenangan lawan Arema. Tentunya teman-teman mempunyai motivasi lebih, buat laga besok untuk memenangkan laga,” kata Aji Santoso.

Duel klasik penuh gengsi antara Persebaya Surabaya kontra Arema FC akan tersaji di Stadion PTIK, Jakarta, Selasa (11/4/2023) malam WIB.

Duel derby Jatim ini merupakan partai tunda pekan ke-28 BRI Liga 1 2022/2023.

Pertandingan Persebaya kontra Arema selalu menyajikan keseruan tersendiri.

Kedua tim juga sering dibumbui rivalitas sehingga menambah ketatnya duel di atas lapangan.

Dari segi posisi di klasemen keduanya tak selisih jauh.

Persebaya unggul di urutan kesembilan dengan 46 poin, sedangkan Arema FC ada di posisi 11 mengumpulkan 42 poin.

Sementara dari rekor pertemuan, Bajul Ijo lebih unggul.

Lima pertemuan terakhir, tiga kali dimenangi mereka, satu seri dan satu kekalahan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI