Suara.com - Villarreal telah mengonfirmasi bahwa pemainnya, Alex Baena telah mengajukan laporan polsi setelah dipukul oleh gelandang Real Madrid Federico Valverde.
Perkelahian antara Baena dan Valverde terjadi di luar stadion tak lama setelah Villarreal mempermalukan Real Madrid dengan skor 3-2 di Santiago Bernabeu, Minggu (9/4/2023).
Dilansir dari 90Min, Senin (10/4/2023), Valverde menunggu Alex Baena di tempat parkir untuk membalas komentar kejam pemain Villarreal itu di lapangan.
Sebelumnya, Baena disebut telah mengejek Valverde tentang istrinya yang mengalami keguguran di awal tahun ini. Hinaan itu membuat Valverde disebut naik pitam dan memukul Baena.
Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini Live TV: Man United vs Everton, Wolves vs Chelsea, Real Madrid vs Villarreal
Terkini, Baena menegaskan bahwa narasi yang beredar di media adalah berita bohong. Dia menyanggah tuduhan telah melontarkan kata-kata menyakitkan kepada Valverde.
"Sangat senang dengan kemenangan impresif tim di tempat seperti Santiago Bernabeu, tetapi pada saat yang sama, sangat sedih atas agresi yang saya derita. setelah pertandingan dan terkejut dengan apa yang dikatakan tentang saya," demikian pernyataan Baena.
"Sangat tidak benar bahwa saya mengatakan hal tiu [kepada Valverde]," tegasnya.
Kini telah dikonfirmasi dalam pernyataan resmi dari Villarreall bahwa sang pemain telah memutuskan untuk mengajukan tuntutan terhadap Valverde atas 'penyerangan'.
Pernyataan di situs klub Villarreal berbunyi: "Pesepakbola Villarreal CF, Álex Baena, mengalami serangan tadi malam saat dia pergi ke bus tim usai pertandingan melawan Real Madrid CF di Stadion Santiago Bernabéu."
Baca Juga: Real Madrid Pesta Gol di Camp Nou, Courtois: Ada Ketakutan di Mata Pemain Barcelona
"Menghadapi situasi ini, sang pemain telah memutuskan untuk mengajukan pengaduan yang sesuai terhadap agresor ke Kepolisian Nasional."
"Sekali lagi, Villarreal CF menunjukkan penolakannya terhadap tindakan kekerasan apa pun dan sangat percaya pada versi pemainnya, yang akan didukungnya selama seluruh proses ini."
Valverde maupun Real Madrid belum memberikan pernyataan terkait insiden tersebut.