Jelang Liverpool vs Arsenal, Arteta: Makin Sulit Ada di Puncak Klasemen

Minggu, 09 April 2023 | 12:35 WIB
Jelang Liverpool vs Arsenal, Arteta: Makin Sulit Ada di Puncak Klasemen
Ekspresi manajer Arsenal, Mikel Arteta pada laga Liga Inggris kontra Manchester United di Old Trafford, Senin (5/9/2022) dini hari WIB. [OLI SCARFF / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Arsenal Mikel Arteta meyakinkan sebagai klub yang berada di puncak klasemen Liga Inggris sangat sulit. Terutama untuk mempertahankan. Tak terkecuali bertemu klub kuat seperti Liverpool.

Arteta sendiri mengagumi Liverpool sebagai lawan yang tangguh.

Big match pekan ke-30 Liga Inggris mempertemukan Liverpool vs Arsenal di Anfield pada Minggu (9/4/2023) pukul 22.30 WIB. Kedua tim jelas membidik hasil maksimal untuk kepentingan masing-masing.

"Saya lebih mengagumi [untuk mereka] karena itu menunjukkan kesulitan untuk berada di puncak dan mengubah klub sepak bola, identitas mereka, keyakinan mereka, dan kapasitas kompetitif mereka selama enam atau tujuh tahun terakhir," kata Arteta di laman klub.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Rekor Buruk Chelsea Belum Beres Setelah Dikalahkan Wolverhampton

Namun Arteta memastikan skuadnya akan mengalahkan Liverpool untuk terus mendulang poin.

"Ini menunjukkan betapa sulitnya itu untuk mempertahankan dan mempertahankan level itu," jelasnya.

Saat ini Arsenal memuncaki klasemen sementara Premier League dengan raihan 72 poin dari 29 laga, unggul lima angka dari tim peringkat kedua, Manchester City dengan jumlah laga yang sama.

Sementara itu, Liverpool masih tertahan di urutan kedelapan dengan 43 poin dari 28 pertandingan, berjarak 13 poin dari zona empat besar.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Manchester City Pesta Gol Kalahkan Southampton, Erling Haaland Hampir Hattrick

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI