"Itu sangat penting, tapi sekarang kami ada di situasi di mana kami ingin ke sana tapi kenyataannya adalah kami harus menang agar punya peluang untuk memperjuangkannya," kata Lampard.
"Saya tidak mau ke sana saat ini. Apa pun tantangan yang ada musim ini, saya di sini untuk melihat impak maksimal apa yang bisa saya beri."
Duel melawan Wolves di Liga Inggris akhir pekan ini akan jadi pertandingan pertama Lampard usai comeback ke Chelsea. Pasukan The Blues akan away ke Stadion Molineux, Sabtu (8/4/2023) malam WIB.