Suara.com - Kompetisi Liga Inggris 2022/2023 siap bergulir lagi akhir pekan ini setelah menggelar laga-laga tunda pada tengah pekan. Memasuki pekan ke-30, ada big match Liverpool vs Arsenal dan juga laga Manchester United vs Everton yang sayang untuk Anda lewatkan.
Gelaran pekan ke-30 akan dibuka dengan Manchester United vs Everton. Manchester United bakal menjamu Everton di Old Trafford, Sabtu (8/4/2023) malam pukul 18:30 WIB.
Setelah menang 1-0 atas Brentford di venue yang sama pada laga tunda, Kamis (6/4/2023) dini hari WIB lalu, kini Manchester United tentu kembali mengincar poin penuh demi menjaga kans mereka finis empat besar.
Saat ini Manchester United ada di peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 53 poin dari 28 laga yang telah dilakoni.
Baca Juga: Frank Lampard Resmi Kembali ke Chelsea, Tangani Tim sampai Akhir Musim
Manchester United hanya unggul tiga poin dari tim peringkat kelima, Tottenham Hotspur yang sudah bermain 29 kali.
Andai mampu mengalahkan Everton, Manchester United akan naik ke peringkat ketiga, setidaknya untuk sementara menggeser Newcastle United.
Manchester United saat ini mengoleksi jumlah poin dan jumlah laga yang sama dengan Newcastle, namun Newcastle memang jauh lebih superior dalam aspek selisih gol.
Everton sendiri juga tentu mengincar hasil positif di Old Trafford untuk terus menjauh dari zona merah. Tim asuhan Sean Dyche ini kini ada di urutan ke-16 tabel klasemen dengan 27 poin dari 29 pertandingan.
Pada Minggu (8/4/2023) malam pukul 22:30 WIB, ada big match Liverpool vs Arsenal. Kedua tim jelas membidik hasil maksimal di Anfield untuk kepentingan masing-masing.
Baca Juga: Pemain Pembeda untuk Manchester United, Marcus Rashford Samai Rekor Wayne Rooney
Saat ini Arsenal memuncaki klasemen sementara Premier League dengan raihan 72 poin dari 29 laga, unggul delapan angka dari tim peringkat kedua, Manchester City yang baru bermain 28 kali.
Sementara itu, Liverpool masih tertahan di urutan kedelapan dengan 43 poin dari 28 pertandingan, masih berjarak 10 poin dari zona empat besar.
Jadwal Liga Inggris Pekan ke-30:
Sabtu (8/4/2023)
18.30 WIB Manchester United vs Everton
21.00 WIB Aston Villa vs Nottingham Forest
21.00 WIB Brentford vs Newcastle United
21.00 WIB Fulham vs West Ham United
21.00 WIB Leicester City vs Bournemouth
21.00 WIB Tottenham Hotspur vs Brighton
21.00 WIB Wolves vs Chelsea
23.30 WIB Southampton vs Manchester City
Minggu (9/4/2023)
20.00 WIB Leeds United vs Crystal Palace
22.30 WIB Liverpool vs Arsenal