Suara.com - Duel PSS Sleman vs Bali United akan tersaji di pekan ke-33 BRI Liga 1. Kedua tim akan bentrok di Stadion Maguwoharjo, Jumat (7/4/2023) pukul 20.30 WIB.
Di laga ini, PSS Sleman dan Bali United dipastikan sama-sama bertekad kembali ke jalur kemenangan mengingat hasil buruk yang mereka dapat di pekan sebelumnya.
Sebagaimana diketahui, PSS Sleman pekan lalu dihabisi PSIS Semarang. Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Jatidiri tim berjuluk Super Elang Jawa berlutut dengan skor telak 5-2.
Sama seperti PSS, Bali United juga takluk di laga tandang pekan lalu. Bertandang ke markas Borneo FC, anak-anak Stefano Cugurra dipecundangi dengan skor telak 5-1.
Baca Juga: PSM Makassar Dibantai Empat Gol Tanpa Balas, Pelatih: Selamat untuk PSIS Semarang
Bali United pun saat ini masih tercecer di posisi lima klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 51 poin dari 32 laga. Terpaut sembilan poin dari Persija yang berada di posisi tiga dan hanya menyisakan dua laga, juara Liga 1 musim lalu itu dipastikan tidak akan finis di posisi tiga besar.
Peluang terbaik bagi Serdadu Tridatu adalah finis di posisi empat. Posisi empat saat ini ditempati Borneo FC yang mengantongi 54 poin, atau unggul tiga poin dari Bali United.
Sementara di kubu PSS Sleman, dengan dua laga tersisa, mereka masih berharap bisa keluar dari zona merah. Super Elang Jawa saat ini berada di posisi 17 dengan 31 poin dari 32 laga, terpaut empat poin dari Barito Putera di posisi 15.
Untuk finis di atas zona merah, enam poin wajib disapu bersih di dua laga sisa sambil berharap tim-tim di atasnya terpeleset di pekan 33 dan 34.
Meski posisi di klasemen bak langit dan bumi, PSS Sleman tetap berpeluang besar memetik kemenangan di laga ini. Hal itu mereka buktikan di putaran pertama BRI Liga 1 di mana Super Elang Jawa mempermalukan Bali United dengan skor 1-2.
Prediksi Susunan Pemain
PSS Sleman (4-2-3-1): Try hamdani; Derry Rachman, Irfan Nanda Pratama, Marckho Sandi, M Bagus Nirwanto; Kim Jeffrey Kurniawan, Wahyu Sukarta; Ricky Ricardo Cawor, Todd Rivaldo, M Rifky Suryawan; Riki Dwi Saputro.
Pelatih: Seto Nurdiantoro.
Bali United: Muhammad Ridho; Ardi Idrus, Jajang Mulyana, Wellington Carvalho, I Made Andhika Wijaya, Ramdani Lestaluhu, Sandi Sute, Sidik Saimima, Privat Mbarga, Ilija Spasojevic, Rahmat Arjuna.
Pelatih: Stefano Cugurra.
Catatan Pertemuan PSS Sleman vs Bali United
19/12/22 Bali United 1-2 PSS Sleman (Liga 1)
16/02/22 Bali United 1-0 PSS Sleman (Liga 1)
27/10/21 PSS Sleman 0-2 Bali United (Liga 1)
12/04/21 PSS Sleman 0-0 Bali United (Piala Menpora)
06/11/19 PSS Sleman 0-0 Bali United (Liga 1)
Lima Pertandingan Terakhir PSS Sleman di Liga 1
02/04/23 PSIS Semarang 5-2 PSS Sleman
18/03/23 PSS Sleman 2-1 Borneo FC
11/03/23 Madura United 2-1 PSS Sleman
06/03/23 PSS Sleman 0-1 Bhayangkara FC
02/03/23 Persita 2-1 PSS Sleman
Lima Pertandingan Terakhir Bali United di Liga 1
03/04/23 Borneo FC 5-1 Bali United
27/03/23 Arema FC 1-3 Bali United
16/03/23 Bali United 1-1 Madura United
11/03/23 Bhayangkara FC 3-1 Bali United
07/03/23 Bali United 1-1 Persita
Prediksi Skor Akhir Pertandingan: PSS Sleman 1-2 Bali United.