Argentina Sudah Siap Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 Gantikan Indonesia

Senin, 27 Maret 2023 | 10:34 WIB
Argentina Sudah Siap Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 Gantikan Indonesia
Para pemain Timnas Argentina U-20 melakukan selebrasi setelah Gino Infantino mencetak gol ke gawang Peru dalam pertandingan Grup A Copa America U-20 2023 di stadion Pascual Guerrero di Cali, Kolombia, pada 25 Januari 2023. JOAQUIN SARMIENTO / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Buntut dari kisruh drawing Piala Dunia U-20 di Bali Batal, Argentina menyatakan siap untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Ini akan terjadi jika memang FIFA putuskan Piala Dunia U-20 batal digelar di Indonesia.

Hal itu dikabarkan media Argentina, Double Amarilla, tidak lama setelah PSSI mengumumkan bahwa FIFA telah membatalkan drawing Piala Dunia U-20 2023.

Double Amarilla dalam artikelnya, mengklaim telah mendapatkan konfirmasi dari sumber FIFA bahwa drawing Piala Dunia U-20 2023 resmi dibatalkan.

Timnas Argentina diketahui tidak lolos ke Piala Dunia U-20 2023 setelah cuma menduduki peringkat empat klasemen Grup A Copa America U-20 2023. Ini menjadi kesempatan Argentika untuk tetap bermain di ajang bergengsi itu.

Baca Juga: Media Vietnam: Sepakbola Indonesia Terseok-seok Setelah FIFA Batalkan Drawing Piala Dunia U-20 2023 di Bali

Dikutip dari Bolatimes, Indonesia bisa saja gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Hal yang menjadi pemicu dibatalkannya drawing ini karena imbauan Gubernur Bali Wayan Koster menolak kehadiran Tim Nasional Israel dalam perhelatan Piala Dunia U-20 2023.

Bagi PSSI, ini dapat menjadi alasan bagi FIFA untuk membatalkan Drawing Piala Dunia U-20 2023.

Bagi FIFA, penolakan Gubernur tersebut sama dengan membatalkan garansi penyelenggaraan yang telah dikeluarkan pemerintah Provinsi Bali.

Keputusan ini membuat persepakbolaan Indonesia dalam bahaya.

Baca Juga: 10 Peraih Golden Ball di Piala Dunia U-20, dari Lionel Messi hingga Paul Pogba

FIFA bisa saja memberikan sanksi kepada sepak bola Indonesia, seperti yang dialami pada 2015.

Jika diputuskan kena sanksi, Indonesia resmi batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Bisa dipastikan nasib pesepakbola hingga wasit yang menganggur efek dihentikan kompetisi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI