KMSK Deinze Janji Lepas Marselino Ferdinan untuk Timnas Indonesia 8 April untuk Piala Dunia U-20

Selasa, 21 Maret 2023 | 17:20 WIB
KMSK Deinze Janji Lepas Marselino Ferdinan untuk Timnas Indonesia 8 April untuk Piala Dunia U-20
Wonderkid Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan saat menandatangani kontrak dengan klub barunya, KMSK Deinze yang berkompetisi di kasta kedua Liga Belgia. [Twitter/@KMSKDeinze]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - KMSK Deinze berjanji akan melepas Marselino Ferdinan untuk Timnas Indonesia U-20. Marselino Ferdinan akan berlaga di Piala Dunia U-20 di Indonesia.

Sebelum ke Indonesia, Marselino Ferdinan lebih dulu bergabung dengan skuad garuda untuk ikut TC di Korea Selatan.

Shin Tae-yong mengatakan jika KMSK Deinze akan izinkan Marselino Ferdinan bermain sampai Piala Dunia U-20 habis.

"Tanggal 8 April akan dilepas Marselino ke Korea Selatan, sampai selesai Piala Dunia. Itu sudah janji dari klubnya," kata Shin di sela-sela memimpin latihan timnas senior dan timnas U-20 di Stadion PTIK, Jakarta, Senin (20/3/2023).

Baca Juga: Shin Tae-yong Dongkol BRI Liga 1 Bergulir di Tengah FIFA Matchday, Bikin TC Timnas Indonesia Terganggu

Piala Dunia U-20 akan diselenggarakan pada 20 Mei hingga 11 Juni di enam kota di Indonesia, yakni Jakarta, Surabaya, Bandung, Palembang, Solo, dan Gianyar (Bali).

Pelatih Shin Tae Yong memasukkan sejumlah nama pemain yang turut membela timnas pada Piala Asia U-20, seperti kiper Daffa Fasya, Kakang Rudianto, Robi Darwis, Dzaki Asraf, Muhammad Ferrari, dan Hokky Caraka.

Shin Tae-yong, untuk Piala Dunia U-20 akan mengajak skuad Garuda Muda berlatih di Korea Selatan.

Itu merupakan pemusatan latihan agar garuda muda konsentrasi hadapi pertandingan.

Selain di Korea Selatan, latihan juga akan dipusatkan di Jakarta.

Baca Juga: Shin Tae-yong Stres Sulit Dapat Pemain U-20 dari Klub Liga 1, Indra Sjafri: Ada Dinamika Kepentingan Klub dan Timnas

Kemungkinan latihan akan dimulai pada April 2023 besok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI