Suara.com - Di balik jadwal FIFA Matchday Juni mendatang yang mempertemukan Timnas Indonesia kontra Timnas Palestina, satu nama pemain lawan sudah tak asing lagi bagi dunia sepak bola Tanah Air.
Sosok yang dimaksud adalah eks pemain Persib Bandung, Mohammed Rashid, yang hampir dipastikan akan membela Timnas Palestina melawan Indonesia.
Rashid pernah membela Maung Bandung pada musim 2021-2022. Gelandang jangkar berusia 27 tahun ini hanya satu musim memperkuat Persib setelah tak adanya kesepakatan dalam kontrak baru.
Padahal, Teddy Tjahjono selaku bos Persib sempat mengatakan jika Rashid adalah pemain yang masuk ke dalam skema permainan Maung Bandung di musim selanjutnya.
Akan tetapi, Rashid memang sudah memiliki rencana lain hingga akhirnya resmi berpisah dari Persib.
"Rashid masuk dalam rencana skema tim musim depan untuk dipertahankan," ucap Teddy kala itu. "Akan tetapi yang harus dipahami, dalam sepak bola pasti ada dinamika saat kontrak pemain itu habis."
"Maka, bagi pemain yang setuju dan ingin bertahan pasti akan melakukan negosiasi lebih intens. Tetapi, apabila si pemain sudah punya rencana lain, mungkin dia akan berencana mencari klub lain selanjutnya."
Rashid pun pulang ke tanah kelahirannya usai berkarier di Indonesia. Namun, butuh waktu lima bulan bagi sang pemain mengumumkan klub barunya.
Rashid kembali bermain di Liga Palestina, saat itu ia bermain untuk Jabal Al-Mukaber FC setelah sempat bermain juga di Liga Mesir bersama Smouha FC.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Persita Bungkam RANS Nusantara FC di Pakansari
Penampilan Rashid sangat menawan. Ia sempat membawa Jabal Al-Mukaber FC merengkuh gelar juara Liga Palestina musim 2022-2023.