Daftar 4 Pemain Naturalisasi Baru Malaysia di FIFA Matchday Maret 2023

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 18 Maret 2023 | 14:45 WIB
Daftar 4 Pemain Naturalisasi Baru Malaysia di FIFA Matchday Maret 2023
Nooa Laine, Eks-Timnas Finlandia yang Dinaturalisasi Malaysia untuk Piala Asia U-23. [Instagram/@nooa.laine]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut empat pemain naturalisasi baru di kubu Timnas Malaysia jelang melakoni agenda FIFA Matchday pada Maret 2023 ini.

Timnas Malaysia tak ingin melewatkan agenda FIFA Matchday di bulan Maret 2023 begitu saja. Tim berjuluk Harimau Malaya ini bahkan telah memiliki dua lawan untuk melakoni uji tanding.

Dua lawan tersebut adalah Turkmenistan dan Hong Kong. Dua laga ini akan digelar di Malaysia masing-masing pada Kamis (23/3) dan Selasa (28/3).

Jelang duel ini, Kim Pan-gon selaku pelatih Timnas Malaysia, telah memanggil 27 pemain yang akan diandalkannya saat menghadapi dua negara tersebut.

Baca Juga: Shin Tae-yong Dianggap Aneh Panggil Pemain Underperform ke Timnas Indonesia Lawan Burundi

Dari 27 pemain yang dipanggil, pelatih asal Korea Selatan itu memanggil total delapan pemain baru, di mana empat di antaranya merupakan pemain naturalisasi.

Empat pemain naturalisasi itu pun tak murni pemain keturunan, dengan rincian dua pemain asing dan dua pemain keturunan.

Lantas, siapa saja pemain naturalisasi di kubu Timnas Malaysia untuk FIFA Matchday di bulan Maret 2023 ini? Berikut daftarnya.

1. Nooa Laine

Nooa Laine merupakan pemain keturunan yang dinaturalisasi Malaysia. Ia sendiri lahir dan tumbuh besar serta meniti karier di Finlandia hingga saat ini.

Baca Juga: BREAKINGNEWS Egy Maulana Vikri Dicoret dari Timnas Indonesia Jelang Lawan Burundi

Diketahui, pemain berusia 20 tahun itu saat ini bermain bagi SJK Seinajoki yang berkompetisi di kasta teratas sepak bola Finlandia atau Veikkausliiga.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini sebelumnya pernah membela Timnas Malaysia di level U-23 pada April tahun lalu. Kini ia berkesempatan mencatatkan debutnya dengan tim senior Harimau Malaya.

2. Daniel Sang Ting

Daniel Sang Ting merupakan pemain keturunan yang dinaturalisasi Malaysia. Ia sendiri lahir di Inggris, tepatnya di Chester pada 1 Desember 1992 atau 30 tahun silam.

Lahir dan besar di Inggris, Daniel pun memulai kariernya di negara tersebut dengan bermain untuk tim-tim semenjana seperti Crewe Alexandra hingga Droylsden.

Pada 2016, ia ke Malaysia untuk bergabung Johor Darul Ta’zim. Sejak saat itu, bek yang kini membela Sabah FC tersebut baru mendapat panggilan membela Harimau Malaya pada FIFA Matchday 2023.

3. Endrick dos Santos Parafita

Endrick dos Santos Parafita merupakan pemain asing asal Brasil yang dinaturalisasi karena sudah menetap di Malaysia sejak 2018.

Ia dinaturalisasi karena menghabiskan kariernya di Malaysia, di mana pertama kali ia berlabuh ke negeri Jiran pada 2018 saat membela Felcra FC yang kini telah bubar.

Usai bergonta-ganti klub, kini pemain berusia 28 tahun itu bermain untuk Johor Darul Ta’zim dan akan merasakan laga internasional perdananya bersama Malaysia pada FIFA Matchday di Maret 2023 ini.

4. Paulo Josue Sturmer dos Reis

Paulo Josue merupakan pemain asing asal Brasil yang dinaturalisasi Malaysia usai dirinya bermain di negeri Jiran sejak 2017 silam.

Penyerang berusia 34 tahun ini datang ke Malaysia pada 2017 usai diboyong Kuala Lumpur City. Sejak saat itu dirinya bertahan di klub tersebut hingga saat ini.

Ia pun kemudian memperoleh kewarganegaraan Malaysia dan kini akan melakoni debutnya untuk Harimau Malaya di pentas internasional.


Kontributor: Felix Indra Jaya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI