Witan Sulaeman menjadi salah satu nama yang disorot netizen, karena masih dipanggil ke Timnas Indonesia kendati performanya tengah jeblok.
Performa jeblok pemain berusia 21 tahun itu terlihat sejak dirinya kembali ke Indonesia dan membela Persija Jakarta, di mana dirinya belum berkontribusi baik secara gol dan assist.

2. Nadeo Argawinata
Kiper utama Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata juga menjadi sorotan karena masih dipanggil Timnas Indonesia meski penampilannya di level klub cenderung jeblok.
Bersama Bali United, Nadeo justru seperti kehilangan tajinya, dengan kemasukan 14 gol dalam tujuh pertandingan terakhirnya di Liga 1.

3. Syahrul Trisna
Tak hanya Nadeo saja, kiper Timnas Indonesia lainnya, Syahrul Trisna, juga mendapat sorotan dari netizen karena dipanggil ke Timnas Indoensia untuk FIFA Matchday.
Pasalnya, kiper Persikabo 1973 itu juga tak berada dalam performa apik karena kebobolan 24 gol dari 14 laga. Meski tak terbilang buruk, netizen merasa masih banyak opsi kiper lain yang seharusnya bisa dipanggil Shin Tae-yong.

4. Egy Maulana Vikri
Baca Juga: Thomas Doll: Pemain Persija Menurun Setelah Kembali dari Timnas Indonesia U-20
Egy Maulana Vikri juga mendapat sorotan karena masih dipanggil ke Timnas Indonesia. Pasalnya, laporan terakhir klub menyatakan dirinya masih cedera.