Suara.com - Napoli akan menjamu Eintracht Frankfurt pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022/2023. Berikut fakta - fakta menarik jelang Napoli vs Eintracht Frankfurt di Stadio Diego Armando Maradona, Kamis (16/3/2023) dini hari WIB.
Napoli berada di atas angin setelah sukses mengemas kemenangan 2-0 atas tim debutan Frankfurt pada leg pertama di Jerman. Gol-gol Napoli diciptakan Victor Osimhen dan Givanni Di Lorenzo.
Wakil Italia ini bertekad untuk menuntaskan pekerjaan mereka saat bermain di kandang sendiri. Kemenangan Napoli 2-0 Atalanta di Liga Italia akhir pekan kemarin menjadi modal bagus menghadapi wakil Jerman ini.
Berikut fakta - fakta menarik Jelang Napoli vs Eintracht Frankfurt pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022/2023:
1. Napoli sedang dalam dua kemenangan beruntun melawan klub Jerman di semua kompetisi.
2. Eintracht Frankfurt telah melakukan perjalanan ke Naples hanya sekali, memenangkan pertandingan Babak 16 besar Piala UEFA pada tahun 1994 dengan skor 1-0. Kedua tim telah berhadapan tiga kali sejauh ini, dengan Napoli menang sekali dan Eintracht Frankfurt keluar sebagai pemenang dua kali.
3. Bisa lolos pada malam ini akan membuat Napoli mencapai perempat final kompetisi Liga Champions untuk pertama kalinya dalam sejarah mereka.
4. Eintracht Frankfurt tidak pernah gagal mencetak gol dalam pertandingan tandang mereka di Liga Champions UEFA musim ini.
5. Napoli telah mencetak 22 gol dalam kompetisi sejauh musim ini, tertinggi ketiga dari tim Italia mana pun dalam satu pertandingan Liga Champions sejauh ini.
Baca Juga: 3 Pemain Tertua di Skuad Timnas Indonesia vs Burundi, Terbaru Ada Riko Simanjuntak