3 Penyebab Timnas Indonesia Gagal Kalahkan Uzbekistan hingga Tersingkir dari Piala Asia U-20 2023

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 08 Maret 2023 | 12:30 WIB
3 Penyebab Timnas Indonesia Gagal Kalahkan Uzbekistan hingga Tersingkir dari Piala Asia U-20 2023
Pesepak bola Timnas U-20 Indonesia Ronaldo Kwateh (kanan) mengejar bola dibayangi pesepak bola Timnas U-20 Uzbekistan Abdukodir Khusanov dalam laga terakhir Grup A Piala Asia U-20 di Stadion Istiqlol, Fergana, Uzbekistan, Selasa (7/3/20230). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/tom.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Seperti yang Anda lihat, para pemain Uzbekistan secara fisik lebih besar dari para pemain kami. Kondisi ini cukup menyulitkan para pemain kami," ucap Shin Tae-yong.

"Jadi kondisi fisik adalah kekurangan kami. Karenanya mulai sekarang mereka harus bekerja ekstra untuk meningkatan kekuatan fisik mereka." imbuhnya.

2. Sulit Tembus Pertahanan

Karena kalah fisik, pemain timnas Indonesia U-20 sulit untuk menembus pertahanan kokoh Uzbekistan di laga tersebut.

Serangan sesekali yang dibangun para pemain mentah di lini tengah tim lawan. Saat mampu menembus pertahanan, eksekusi pemain Indonesia justru tak mengarah pada sasaran.

Lini bertahan Uzbekistan juga menerapkan pertahanan yang rapat, tak memberi sedikitpun celah bagi pemain lawan menembus barikade yang dibuat.

3. Kalah Penguasaan Bola

Melihat statistik pertandingan, timnas Indonesia kalah dari segi penguasaan bola dengan hanya memegang 39 persen berbanding 61 persen milik Uzbekistan.

Selain itu, selama 90 menit ditambah 5 menit tambahan waktu, para pemain timnas Indoensia U-20 hanya mampu melakukan satu shots on target.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-20 Sudah Nurut Shin Tae-yong Lawan Uzbekistan, Tapi Tetap Gagal

Sementara Uzbekistan sukses menciptakan 4 peluang on target meski tidak berbuah gol.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI