3 Penyebab Timnas Indonesia Gagal Kalahkan Uzbekistan hingga Tersingkir dari Piala Asia U-20 2023

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 08 Maret 2023 | 12:30 WIB
3 Penyebab Timnas Indonesia Gagal Kalahkan Uzbekistan hingga Tersingkir dari Piala Asia U-20 2023
Pesepak bola Timnas U-20 Indonesia Ronaldo Kwateh (kanan) mengejar bola dibayangi pesepak bola Timnas U-20 Uzbekistan Abdukodir Khusanov dalam laga terakhir Grup A Piala Asia U-20 di Stadion Istiqlol, Fergana, Uzbekistan, Selasa (7/3/20230). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/tom.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut setidaknya tiga penyebab Timnas Indonesia U-20 gagal mengalahkan Uzbekistan dalam matchday terakhir Grup A Piala Asia U-20 2023. Hasil itu membuat skuad Garuda Nusantara tersingkir di fase grup.

Kegagalan Timnas Indonesia U-20 membungkam Uzbekistan tak lepas dari berbagai faktor. Bahkan pelatih Shin Tae-yong menyebut salah satu alasan krusial di balik kegagalan tersebut.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia sejatinya sangat membutuhkan tambahan tiga poin saat menghadapi Uzbekistan untuk menjaga peluang lolos ke perempat final.

Namun sayangnya, tekad besar skuad Garuda Nusantara tak berbanding kenyataan. Muhammad Ferarri dan kawan-kawan mampu tampil solid dalam bertahan tetapi kurang tajam saat menyerang hingga laga kontra Uzbekistan rampung tanpa gol.

Satu poin dari hasil imbang melawan Uzbekistan tak cukup membawa Indonesia menyingkirkan Irak yang keluar sebagai runner-up grup.

Pesepak bola Timnas U-20 Indonesia Dzaky Asraf (kiri) menggiring bola yang coba direbut pesepak bola Timnas U-20 Uzbekistan Esanov Sherzod dalam laga terakhir Grup A Piala Asia U-20 di Stadion Istiqlol, Fergana, Uzbekistan, Selasa (7/3/20230). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/tom.
Pesepak bola Timnas U-20 Indonesia Dzaky Asraf (kiri) menggiring bola yang coba direbut pesepak bola Timnas U-20 Uzbekistan Esanov Sherzod dalam laga terakhir Grup A Piala Asia U-20 di Stadion Istiqlol, Fergana, Uzbekistan, Selasa (7/3/20230). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/tom.

Skuad Garuda Nusantara kalah dalam head-to-head melawan Irak, setelah pada pertemuan sebelumnya digilas dua gol tanpa balas.

Berikut 3 Alasan Timnas Indonesia U-20 Gagal Kalahkan Uzbekistan

1. Masalah Fisik

Masalah fisik menjadi faktor utama timnas Indonesia U-20 gagal mengalahkan Uzbekistan. Hal ini diungkapkan Shin Tae-yong dalam konferensi pers pasca pertandingan.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-20 Sudah Nurut Shin Tae-yong Lawan Uzbekistan, Tapi Tetap Gagal

Hokky Caraka cs memiliki postur yang kecil ketimbang pemain Uzbekistan. Masalah fisik diakui Shin Tae-yong memang menjadi kekurangan timnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI