Hasil Liga Champions: Benfica Menggila, Lumat Club Brugge 5-1 untuk Melaju ke Perempat Final

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 08 Maret 2023 | 05:31 WIB
Hasil Liga Champions: Benfica Menggila, Lumat Club Brugge 5-1 untuk Melaju ke Perempat Final
Gelandang Benfica asal Brasil David Neres (kanan) merayakan gol kelima timnya selama pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara SL Benfica vs Club Brugge di stadion Luz di Lisbon pada 7 Maret 2023. CARLOS COSTA / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Portugal, Benfica tampil menggila saat menjamu Club Brugge dalam laga leg kedua 16 besar Liga Champions 2022-2023 pada Rabu (8/3/2023) dini hari WIB.

Duel Benfica vs Club Brugge itu berakhir dengan skor 5-1 untuk kemenangan tuan rumah di Stadion Da Luz, Lisbon, Portugal.

Gol-gol Benfica dalam pertandingan ini dicetak Rafa Silva (38’), brace Goncalo Ramos (45+2’ dan 57’), gol penalti Joao Mario (71’), dan gol David Neres (77’).

Sementara Club Brugge cuma mampu mencetak satu gol hiburan ketika waktu normal tinggal tersisa tiga menit melalui Bjorn Meijer.

Baca Juga: Model OnlyFans Siap Pawai Tanpa Busana andai Napoli Juara Liga Champions 2022-2023

Benfica tampil doninan dalam laga ini dengan menguasai 57 persen penguasaan bola, membuat 21 peluang yang tujuh diantaranya tepat sasaran dengan lima menjadi gol.

Statistik itu berbanding jauh dengan lawannya. Club Brugge menciptakan 12 pelaung tetapi cuma dua yang mengarah ke gawang yang salah satunya menjadi gol.

Rafa Silva membuka keunggulan Benfica pada menit ke-38 setelah memanfaatkan umpan cantik Goncalo Ramos. Nama terakhir membawa Benfica unggul 2-0 pada menit 45+2 usai memanfaatkan umpan Joao Mario.

Di babak kedua, Ramos menorehkan brace lewat golnya pada menit ke-57, yang kemudian disusul gol Joao Mario lewat titik putih di menit ke-71 sebelum David Neres mencatatkan namanya enam menit berselang.

Namun, Club Brugge tak tinggal diam begitu saja. Mereka mampu memperkecil ketertinggalan melalui Meijer pada menit ke-87 tetapi satu gol itu tidak cukup menghindarkan mereka tersingkir dari Liga Champions 2022-2023.

Baca Juga: Klub Liga Inggris Tak Ada yang Menang di Liga Champions, Liga Petani yang Sebenarnya?

Dengan kemenangan ini, Benfica melaju ke perempat final Liga Champions 2022-2023 dengan keunggulan agregat 7-1 setelah di leg pertama sukses mengalahkan Club Brugge selaku tuan rumah dengan skor 2-0.

Benfica kini masih menunggu calon lawannya di babak delapan besar itu melalui undian yang akan dilaksanakan pada 17 Maret 2023 mendatang.

Leg pertama babak perempat final dijadwalkan berlangsung pada 11-12 April, sementara leg kedua bakal bergulir sepekan setelahnya pada 18-19 April 2023.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI