3 Alasan Indra Sjafri Tak Khawatir Justin Hubner Ditikung Timnas Belanda

Selasa, 07 Maret 2023 | 11:32 WIB
3 Alasan Indra Sjafri Tak Khawatir Justin Hubner Ditikung Timnas Belanda
Calon pemain naturalisasi Justin Hubner saat menjalani latihan perdana bersama Timnas Indonesia U-20 di Turki, Kamis (11/11/2022).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri mengaku tak khawatir dengan kemungkinan Justin Hubner ditikung Timnas Belanda. Ada beberapa alasan yang membuatnya yakin pemain keturunan itu bakal memilih Timnas Indonesia U-20.

Justin Hubner yang tengah menjalani proses naturalisasi sebagai warga negara Indonesia (WNI) secara mengejutkan mendapat panggilan dari Timnas Belanda U-20 untuk laga uji coba kontra Prancis pada akhir Maret 2023.

Hubner sendiri sudah mengonfirmasi bahwa dirinya memang dipanggil Timnas Belanda U-20 dan mengisyaratkan berkenan untuk menghadiri pemusatan latihan tim Oranje.

Pelatih Tim Nasional U-22 Indra Sjafri saat melatih timnya di Lapangan B Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Kamis (2/3/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]
Pelatih Tim Nasional U-22 Indra Sjafri saat melatih timnya di Lapangan B Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Kamis (2/3/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]

Situasi itu memunculkan kekhawatiran bahwa proses naturalisasi Justin Hubner bisa saja batal mengingat Timnas Belanda U-20 yang bisa dianggap lebih mentereng dari Indonesia, ternyata menaruh perhatian padanya.

Baca Juga: Marc Klok hingga Igbonefo Kecewa Aturan Baru Liga 1: Main di Timnas WNI, di Klub Jadi Naturalisasi

Indra Sjafri menjelaskan PSSI akan segera berdiskusi dengan Justin Hubner terkait hal ini. Dia akan mengembalikan keputusan akhir kepada pemain Wolverhampton U-21 tersebut.

"Lagian saya pikir 'kan belum WNI, asal dia konsisten dan komitmen tidak ada yang perlu dicemaskan menurut saya. Kalau dia konsisten, masih oke, karena menandakan dia oke," kata Indra Sjafri di lapangan B Senayan, Jakarta, Selasa (7/3/2023).

Justin Hubner saat berlatih bersama Timnas Indonesia U-19 di Turki. (Dok. PSSI)
Justin Hubner saat berlatih bersama Timnas Indonesia U-19 di Turki. (Dok. PSSI)

Setidaknya ada tiga alasan yang membuat Indra Sjafri yakin Justin Hubner akan setia dengan janjinya untuk tetap membela Timnas Indonesia U-20 yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2023.

1. Proses Naturalisasi Hampir Rampung

Sebagaimana pernyataan Menpora Zainudin Amali, proses naturalisasi tiga pemain keturunan proyeksi Timnas Indonesia U-20 yakni Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick hampir selesai.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-20 2023 Malam Ini

Berkas naturalisasi ketiganya telah ditandatangani Presiden Joko Widodo dan akan berlanjut ke Komisi III dan X DPR RI sebelum nantinya dibahas dalam rapat Paripurna, mendapat surat keputusan (Keppres) dari Presiden Jokowi dan disumpah di Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham.

"Kan dia sudah datang ke Indonesia, dokumen sudah ditandatangani, undang-undang sudah dilaksanakan dan hampir selesai," kata Indra Sjafri.

2. Komitmen

Indra menegaskan dirinya tak punya keraguan terkait komitmen Justin Hubner untuk menjadi WNI dan membela Timnas Indonesia.

Kesediaan sang pemain untuk menyambangi Indonesia juga dinilai bukti keseriusan Justin dalam proses naturalisasi ini.

"Dia sudah datang, dokumen-dokumen perpindahan kewarganegaraan sudah ditandatangani. Kita doakan saja sesegera mungkin," jelas Indra.

3. Mau Bekerjasama

Hal lain yang membuat Indra Sjafri sangat yakin bahwa Justin Hubner tidak akan dibajak Timnas Belanda adalah sikap bek 19 tahun itu yang diklaim kooperatif terkait proses naturalisasinya.

"Saya sih tidak ada keraguan soal itu, kecuali kalau dia tidak merespons, dia tidak hadir ke Indonesia, maka kita tidak yakin," ucap Indra.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI