Suara.com - Manajer Manchester United, Erik ten Hag malas 'buang-buang waktu' membahas tentang Liverpool jelang kedua rival abadi ini bertemu di pekan ke-26 Liga Inggris. Ten Hag hanya ingin fokus membawa Manchester United menang di Anfield.
Manchester United akan menghadapi tuan rumah Liverpool pada Minggu (5/3/2023) malam ini pukul 23:00 WIB.
Jelang duel akbar ini, nasib kedua tim bisa dibilang berbeda jauh ketimbang beberapa musim terakhir. Saat ini Manchester United di atas angin usai baru menjuarai Piala Liga Inggris 2022/2023.
Musim ini Manchester United memang tampil hebat di bawah Ten Hag sebagai pelatih. The Red Devils juga masih 'on the track' di dua kompetisi piala lainnya yakni Piala FA dan Liga Europa, termasuk berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Inggris.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Susah Payah Chelsea Bungkam Leeds United, Wesley Fofana Putus Kebuntuan
Di sisi lain, Liverpool yang garang di beberapa musim terakhir justru memble dan inkonsisten di musim ini. The Reds kandas di dua kompetisi domestik Inggris, terseok-seok di Liga Champions, serta masih tertahan di peringkat keenam klasemen sementara Premier League.
Jelang laga Liverpool vs Manchester United malam ini, Ten Hag diminta pendapat oleh awak media soal kondisi tak ideal Liverpool saat ini.
Namun, pelatih asal Belanda itu ogah membedah situasi The Reds saat ini dan cuma ingin membawa timnya meraih hasil maksimal di Anfield.
"Saya tak berbicara soal Liverpool, itu bukan urusan saya," kata Ten Hag seperti dilansir Tribal Football, Minggu (5/3/2023).
"Saya punya cukup banyak hal untuk dilakukan di sini, di Carrington (markas latihan Manchester United). Jadi, saya harus berurusan dengan performa Manchester United dan itulah yang menjadi perhatian saya, di mana saya menumpahkan segala upaya," sambung eks pelatih Utrecht dan Ajax itu.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Tottenham Hotspur Kalah 0-1 di Markas Wolverhampton Wanderers
"Kami ingin meraih hasil maksimal di Anfield dan apa yang terjadi pada lawan, itu bukan jadi fokus kami," tukasnya.