Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong menegaskan skuadnya bukan sekadar berpartisipasi di Piala Asia U-20. Namun mereka ingin memenangi setiap pertandingan.
Namun Shin Tae-yong nyatanya gagal bawa Timnas Indonesia menang di awal laga melawan Irak, Rabu (1/3/2023).
Namun Shin Tae-yong tidak akan membuat tim asuhannya berputus asa.
"Kami tidak akan menyerah, kami datang kemari untuk memenangi pertandingan, bukan sekedar berpartisipasi," kata pelatih Shin pada konferensi pers usai laga yang dihelat di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Rabu.
Baca Juga: Hasil Timnas Indonesia U-20 vs Irak: Garuda Nusantara Tertinggal Satu Gol di Babak Pertama
Namun bagusnya, dalam laga melawan Timnas Irak, Garuda Muda sempat mampu mengimbangi permainan Irak pada babak pertama, di mana sejumlah pemain seperti Hokky Caraka dan Ronaldo Kwateh memiliki beberapa peluang bagus.
Indonesia bahkan sempat unggul jumlah pemain karena pemain Irak mendapat kartu merah.
Namun mereka harus mengakui keunggulan tim lawan.
Timnas Indonesia U-20 gagal mendulang poin di matchday pertama Grup A Piala Asia U-20 2023, Rabu (1/3/2023), setelah dikalahkan Irak.
Bermain di Lokomotiv Stadium, Garuda Nusantara takluk dengan skor 0-2.
Baca Juga: Shin Tae-yong Coret Zanadin Fariz, Brandon Scheunemann Susul Timnas Indonesia U-20 ke Uzbekistan
Timnas Indonesia U-20 kebobolan pada menit ke-27 lewat gol hayder Abdulkareem dan Mohammed Jameel Shnaa di akhir pertandingan.
Irak harus bermain dengan 10 pemain setelah Charbeel Awin Shamoon diganjar kartu merah oleh wasit di akhir babak pertama.