BRI Liga 1: Persib Mulai Gemetar Hadapi Barito Putera Asahan Rahmad Darmawan

Senin, 27 Februari 2023 | 11:40 WIB
BRI Liga 1: Persib Mulai Gemetar Hadapi Barito Putera Asahan Rahmad Darmawan
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla. (HO/Persib.co.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Persib Bandung Luis Milla mulai gemetar skuadnya akan menghadapi Barito Putera. Dia memuji gaya permainan Barito Putera setelah dilatih Rahmad Darmawan.

Pelatih berkebangsaan Spanyol ini enggan meremehkan kekuatan Barito Putera di laga nanti.

Persib vs Barito Putera akan berlaga di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Senin 27 Februari 2023.

“Kami tahu tim tuan rumah akan menyulitkan. Barito pun bermain cukup baik di pertandingan sebelumnya. Bersama pelatih barunya permainan mereka juga cukup meningkat,” kata Milla dalam laman Persib.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 Hari Ini: Barito Putera vs Persib Bandung, Bali United vs Persis Solo

Namun begitu Luis Milla yakin skuadnya bisa mengalahkan Barito Putera.

Persib saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 52 poin dari 25 laga. Tim asuhan Luis Milla tertinggal empat angka dari PSM Makassar yang telah memainkan 26 laga.

Sementara itu, Barito Putera saat ini masih ada di peringkat ke-16 klasemen dengan koleksi 22 angka dari 25 pertandingan.

Melawan tuan rumah Barito Putera, Persib sendiri tidak bisa menurunkan tiga pemain kuncinya karena akumulasi kartu. Mereka adalah Ciro Alves, Ricky Kambuaya, dan Nick Kuipers.

Dari kubu Barito Putera, striker asal Brasil, Gustavo Tocantins tentu diharapkan bisa kembali mencetak gol seperti di laga terakhir melawan Persija Jakarta.

Baca Juga: Thomas Doll Akui Persib Lebih Hebat dari Persija Terkait Hal Ini, Bisa Dicontoh Michael Krmencik dkk

Di laga terakhirnya pekan lalu, Barito Putera hanya kalah tipis 1-2 dari tuan rumah Persija.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI