Suara.com - Arsenal sukses membawa pulang poin penuh dari markas Leicester City dalam laga pekan ke-25 Liga Inggris 2022-2023, Sabtu (25/2/2023) malam WIB.
Duel Leicester vs Arsenal di King Power Stadium itu berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan The Gunners selaku tim tamu.
Gol semata wayang pasukan Mikel Arteta dalam laga ini dicetak oleh winger Brasil Gabriel Martinelli saat babak pertama baru berjalan satu menit.
Kemenangan ini membuat Arsenal memperlebar jarak dengan Manchester City di puncak klasemen Liga Inggris 2022-2023. Tim asal London Utara itu kini mengoleksi 57 poin dari 24 pertandingan, unggul lima poin dari The Citizen di tempat kedua.
Di sisi lain, kekalahan ini bikin Leicester City masih terdampar di papan tengah klasemen. The Foxes untuk sementara menduduki urutan ke-14 dengan koleksi 24 poin dari 24 laga.
Jalannya Pertandingan
Arsenal tampil menekan sejak awal laga. Mereka terus mendominasi penguasaan bola kendati kesulitan untuk membongkar pertahanan Leicester City di 20 menit pertama.
The Gunners sempat mencetak gol pada menit ke-26 lewat Leandro Trossard yang melepaskan tembakkan keras dari luar kotak penalti.
Namun, gol tersebut dianulir wasit karena dalam prosesnya, Ben White dianggap video assistant referee (VAR) lebih dulu melanggar kiper The Foxes, Danny Ward hingga sang penjaga gawang kesulitan untuk meninju bola hasil umpan siang pemain Arsenal.
Baca Juga: Klub Liga Inggris Tak Ada yang Menang di Liga Champions, Liga Petani yang Sebenarnya?
Leicester tidak tinggal diam kendati kalah jauh dalam penguasaan bola. Kelechi Iheanacho dan kawan-kawan beberapa kali memberikan ancaman berbahaya ke gawang Arsenal meski hingga babak pertama rampung skor 0-0 tetap bertahan.
Selepas jeda, Arsenal langsung tampil agresif dan terbukti sukses membuka keunggulan ketika babak kedua baru berjalan satu menit.
Gol pembuka Arsenal dicetak Gabriel Martinelli yang memanfaatkan umpan dari Trossard. Winger asal Belgia itu melepaskan umpan yang melewati kaki Souttar.
Di depan Castagne, Martinelli menerobos masuk ke dalam kotak untuk meneruskan umpan sebelum melepaskan bola melengkung ke sudut bawah yang tak mampu dihalau Ward.
Arsenal benar-benar menggila di babak kedua. Mereka bahkan sempat mencetak gol kedua melalui Bukayo Saka pada menit ke 55 tetapi gol itu dianulir hakim garis karena Gabriel Martinelli selaku pemberi assist sudah lebih dulu terperangkap offside.
Leicester City tak tinggal diam pasca tertinggal. Pelatih Brendan Rodgers merespons dengan memasukan Youri Tielemans dan Jamie Vardy untuk menggantikan Tete dan Iheanacho.
Meski demikian, perubahan itu tidak terlihat signifikan. Vardy yang telah mencetak lebih banyak gol di Premier League melawan Arsenal daripada lawan lainnya (11) kesulitan mendapat peluang mencetak gol di laga ini.
Bahkan, tembakkan tepat sasaran Leicester City di laga ini baru tercipta pada menit ke-74 dan itu pun didapatkan lewat tembakkan spekulasi dari luar kotak penalti yang dilesakkan Kiernan Dewsbury-Hall.
Kedua tim terus melancarkan serangan dengan strateginya masing-masing di mana Arsenal mendominasi penguasaan bola sementara Leicester mencari celah lewat serangan balik.
Namun pada akhirnya, gol tambahan tidak tercipta. Skor 1-0 untuk kemenangan Arsenal bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.
Susunan Pemain Leicester vs Arsenal
Leicester City (4-2-3-1): Danny Ward; Timothy Castagne, Harry Souttar, Wout Faes, Victor Kristiansen; Kiernan Dewsbury-Hall, Wilfred Ndidi; Tete, Dennis Praet, Harvey Barnes; Kelechi Iheanacho.
Cadangan: Daniel Iversen, Youri Tielemans, Jamie Vardy, Daniel Amartey, Patson Daka, Ricardo Pereira, Nampalys Mendy, Luke Thomas, Boubakary Soumare.
Arsenal (4-3-3): Aaron Ramsdale; Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko; Martin Odegaard, Jorginho, Granit Xhaka; Bukayo Saka, Gabriel Martinelli, Leandro Trossard.
Cadangan: Matt Turner, Kieran Tierney, Thomas Partey, Emile Smith Rowe, Eddie Nketiah, Jakub Kiwior, Rob Holding, Takehiro Tomiyasu, Fabio Vieira.
Hasil Liga Inggris Pekan ke-25 Malam Ini, Sabtu (25/2/2023) WIB
- Everton 0-2 Aston Villa
- Leeds United 1-0 Southampton
- Leicester 0-1 Arsenal
- West Ham 4-0 Nottingham Forest