Suara.com - Mengenal lebih jauh sosok Charbel Shamoon, pemain naturalisasi yang akan membela Irak saat menghadapi Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023.
Kehadiran pemain naturalisasi kian marak dilakukan oleh berbagai negara, termasuk untuk tim kelompok umur di negaranya.
Salah satunya Timnas Indonesia U-20 yang melakukan naturalisasi terhadap tiga pemain keturunan dari Belanda yakni Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick.
Karena proses naturalisasinya yang belum tuntas, ketiganya pun belum bisa tampil bagi Timnas Indonesia U-20 untuk ajang Piala Asia U-20 2023.
Di saat Timnas Indonesia U-20 tak bisa menggunakan pemain naturalisasinya di ajang ini, lawan-lawan tim berjuluk Garuda Nusantara ini justru akan diperkuat pemain keturunannya.
Salah satunya ada Irak yang jadi lawan perdana Timnas Indonesia U-20 pada ajang Piala Asia U-20 2023. Tim berjuluk Singa Mesopotamia Muda ini akan diperkuat pemain naturalisasi bernama Charbel Shamoon.
Lantas, siapakah sosok Charbel Shamoon itu? Berikut profilnya.
Bek Andalan Tim Australia
Charbel Shamoon merupakan pemain yang berposisi sebagai bek sayap dan saat ini bermain untuk tim kasta teratas Liga Australia atau A.League, Western United.
Baca Juga: 5 Pemain Termuda Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023, No.5 Baru Berusia 16 Tahun
Ia merupakan pemain keturunan Irak yang lahir di Australia pada 10 Februari 2004. Tapi ia lahir dengan darah Irak yang berasal dari kedua orang tuanya.