3 Alasan Dony Tri Pamungkas Layak Naik Kasta ke Timnas Indonesia Senior meski Masih Belia

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 22 Februari 2023 | 21:55 WIB
3 Alasan Dony Tri Pamungkas Layak Naik Kasta ke Timnas Indonesia Senior meski Masih Belia
Pemain Persija Jakarta dan Timnas Indonesia U-20, Dony Tri Pamungkas. (dok.Persija)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Punya Kepercayaan Diri

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, juga mengakui bahwa Dony punya banyak modal besar untuk menjadi pesepak bola hebat di masa depan.

Menurutnya, pemain asal Boyolali, Jawa Tengah, ini memiliki kepercayaan diri meskipun usianya relatif sangat muda.

Karakter semacam inilah yang dibutuhkan oleh pesepak bola muda untuk bisa meningkatkan kualitasnya sehingga terus berkembang.

“Dia juga punya karakter yang fantastis. Dia juga punya kepercayaan diri yang baik dan terlihat dia sangat ingin terus berkembang," kata Thomas Doll.

3. Tingkatkan Jam Terbang

Para pemain muda yang menjadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 memang mulai mendapatkan kepercayaan untuk promosi ke level yang lebih tinggi.

Hal itu sempat terjadi pada Marselino Ferdinan, Muhammad Ferarri, dan Dzaky Asraf, yang diajak untuk ikut TC Timnas Indonesia persiapan Piala AFF 2022. Namun, hanya Marselino yang sukses lolos seleksi.

Dony Tri layak mendapatkan kesempatan serupa agar bisa mendapatkan jam terbang yang lebih tinggi dan belajar dari para seniornya di skuad Garuda level senior.

Baca Juga: 3 Efek Ketiadaan Marselino Ferdinan di Piala Asia U-20 2023

[Muh Faiz Alfarizie]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI