2 kali gagal
Timnas Indonesia U-20 harus menyerah di negara sendiri dalam sebuah turnamen mini melawan tiga negara lainnya yang tergabung dalam turnamen ini.
Melawan negara seperti Fiji, Selandia Baru, dan Guatemala, anak asuh Shin Tae-yong tersebut tercatat hanya sekali menang dan dua kali menelan kekalahan.
Satu kemenangan tersebut didapatkan kala melawan Fiji di laga pertama. Sedangkan kekalahan didapatkan dari Selandia Baru dan Guatemala di laga kedua dan ketiga.
Catatan minor inipun menjadi noda tersendiri dalam persiapan Timnas Indonesia U-20 jelang partisipasinya di Piala Asia U-20 2023.
Apalagi di Piala Asia U-20 2023 nanti, tim berjuluk Garuda Nusantara ini akan bertanding melawan lawan-lawan berat seperti Uzbekistan, Irak, dan Syria.
Alhasil jelang penampilannya di Piala Asia U-20 2023, ada hal-hal yang perlu diperbaiki Timnas Indonesia U-20 bila berkaca pada penampilan di turnamen mini tersebut.
Kontributor: Felix Indra Jaya
Baca Juga: Lagi-lagi, Shin Tae-yong Kecewa Timnas Indonesia U-20 Bikin Kesalahan Lawan Guatemala