Rekap Hasil Liga Champions Dini Hari Tadi: Real Madrid Permalukan Liverpool, Napoli Tekuk Eintracht Frankfurt

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 22 Februari 2023 | 06:59 WIB
Rekap Hasil Liga Champions Dini Hari Tadi: Real Madrid Permalukan Liverpool, Napoli Tekuk Eintracht Frankfurt
Para pemain Real Madrid merayakan gol Karim Benzema (kanan) setelah mencetak gol keempat timnya pada pertandingan sepak bola leg pertama babak 16 besar Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Real Madrid di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 21 Februari 2023. Paul ELLIS / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut rangkuman hasil pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 pada Rabu (22/02/23) dini hari WIB. Ada dua pertandingan yang telah digelar, salah satunya Liverpool vs Real Madrid.

Pada pertandingan yang digelar di Stadion Anfield, Real Madrid tampil perkasa. Skuat besutan Carlo Ancelotti ini mampu bangkit dari ketinggalan dua gol dan mempermalukan tuan rumah Liverpool dengan skor 5-2.

Liverpool sempat unggul dua gol pada awal babak pertama lewat gol Darwin Nunez dan Mohamed Salah. Namun, Los Blancos mampu bangkit dan menyamakan kedudukan melalui dua gol Vinicius Junior.

Penyerang Real Madrid Brasil Vinicius Junior (kanan) merayakan golnya bersama rekannya Rodrygo (Tengah) dan Eder Militao selama pertandingan sepak bola leg pertama babak 16 besar Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Real Madrid di Anfield di Liverpool, Inggris pada 21 Februari 2023. Paul ELLIS / AFP
Penyerang Real Madrid Brasil Vinicius Junior (kanan) merayakan golnya bersama rekannya Rodrygo (Tengah) dan Eder Militao selama pertandingan sepak bola leg pertama babak 16 besar Liga Champions UEFA antara Liverpool dan Real Madrid di Anfield di Liverpool, Inggris pada 21 Februari 2023. Paul ELLIS / AFP

Di babak kedua, Real Madrid semakin perkasa. Los Blancos mencetak tiga gol tambahan lewat sundulan Eder Militao dan dua gol Karim Benzema guna memastikan kemenangan 5-2 atas Liverpool.

Baca Juga: Shin Tae-yong Coret Marselino Ferdinan dari Skuad Timnas Indonesia untuk Piala Asia U-20 2023

Di laga lainnya, Napoli sukses memetik kemenangan 2-0 saat bertandang ke markas Eintracht Frankfurt pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023, Rabu (22/2/2023) dini hari WIB.

Pada laga yang digelar di Deutsche Bank Park, Victor Osimhen membuka keunggulan Napoli pada babak pertama. I Partenopei menambah gol berkat aksi Giovanni Di Lorenzo di babak kedua.

Sementara Eintracht harus bermain dengan 10 pemain di menit ke-58. Randal Kolo Muani mendapatkan hukuman kartu merah langsung dari wasit karena menjegal Andre Zambo Anguissa.

Hasil Babak 16 Besar Liga Champions, Rabu (22/2/2023) dini hari WIB:

Liverpool 2-5 Real Madrid (Darwin Nunez 4', Mohamed Salah 14'; Vinicius Junior 21' 36', Eder Militao 47', Karim Benzema 55' 67')

Baca Juga: Timnas Indonesia U-20 Kalah Lawan 10 Pemain Guatemala, Shin Tae-yong Keluhkan Kepemimpinan Wasit

Eintracht Frankfurt 0-2 Napoli (Victor Osimhen 40', Giovanni Di Lorenzo 65')

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI