Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1: Persis Solo vs PSS Sleman dan Persikabo 1973 vs PSIS Semarang

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 21 Februari 2023 | 11:01 WIB
Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1: Persis Solo vs PSS Sleman dan Persikabo 1973 vs PSIS Semarang
Ilustrasi Logo BRI Liga 1.(ligaindonesiabaru.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut jadwal siaran langsung BRI Liga 1 2022-2023 hari ini, Selasa (21/2/2023). Dua pertandingan di pekan ke-26 akan digelar hari ini yaitu Persis Solo vs PSS Sleman dan Persikabo 1973 vs PSIS Semarang.

Persis Solo akan berhadapan dengan PSS Sleman dalam pekan ke-26 BRI Liga 1 2022/2023. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (21/2/2023), dimulai jam 15.00 WIB.

Meski bermain di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Persis Solo akan bertindak sebagai tuan rumah. Seperti diketahui, markas Laskar Sambernyawa, Stadion Manahan Solo tak bisa dipakai karena sedang direnovasi buat Piala Dunia U-20 2023.

Gelandang Persis Solo, Ryo Matsumura berusaha melewati sejumlah pemain Borneo FC dalam laga pekan ke-24 BRI Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (12/2/2023). [PT LIB]
Gelandang Persis Solo, Ryo Matsumura berusaha melewati sejumlah pemain Borneo FC dalam laga pekan ke-24 BRI Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (12/2/2023). [PT LIB]

Persis Solo punya modal bagus ketimbang PSS Sleman jika dilihat dari hasil beberapa laga terakhir. Abduh Lestaluhu dan kawan-kawan mampu mendulang satu kemenangan, tiga imbang, dan satu kalah.

Baca Juga: Hadapi Guatemala, Shin Tae-yong Fokus Timnas Indonesia U-20 Kurangi kesalahan

Sementara Super Elang Jawa menelan dua kekalahan beruntun. Di laga terakhir mereka tunduk saat melawan Dewa United dengan kedudukan 1-3. Itu menjadi kekalahan ketiga, dari 5 pertandingan terakhir.

Selanjutnya Persikabo 1973 akan berhadapan dengan PSIS Semarang di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (21/2/2023). Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, menjadi kesempatan bagi Laskar Padjajaran bangkit dari keterpurukan.

Posisi Persikabo 1973 terus merosot di klasmeen BRI Liga 1 musim ini. Terkini mereka menempati posisi 15 alias satu strip di atas zona degradasi dengan perolehan 25 poin.

Sementara PSIS Semarang memiliki rekor kemenangan tim yang bagus pada putaran kedua BRI Liga 1 yakni 7 kali. Kini PSIS menempati peringkat 8 dengan meraup 33 poin dari total 23 laga yang dijalani.

Berikut Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 Pekan ke-26, Selasa (21/2/2023) :

Baca Juga: Gawat! Shin Tae-yong Nyatakan Timnas Indonesia U-20 Kurang Persiapan Hadapi Guatemala Malam Ini

15.00 WIB, Persis Solo vs PSS Sleman (Live Indosiar)

17.00 WIB, Persikabo 1973 vs PSIS Semarang. (Live Indosiar)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI