6 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Diprediksi Bakal Bersinar di Piala Asia U-20 2023

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 18 Februari 2023 | 06:25 WIB
6 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Diprediksi Bakal Bersinar di Piala Asia U-20 2023
Hokky Caraka (@twitter.com/PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Namun Cahya merupakan pemain langganan yang sering dibawa Shin Tae-yong, bahkan saking spesialnya Thomas Doll selaku pelatih Persija enggan melepas sang pemain ke pemusatan latihan timnas.

2. Muhammad Ferrari

Masa depan Persija seolah sudah terjamin, selain dari posisi kiper, bek tengah jempolan calon bintang juga sudah diamankan dalam sosok Muhammad Ferrari.

Masih bersaing di level klub, namun tempat utama di skuad timnas Indonesia U-20 sudah menjadi miliknya, bahkan sosoknya menyandang status kapten tim.

Ferrari merupakan pemain yang rajin tampil di Liga 1 2022 meski statusnya masih pemain muda, total 17 kali dengan enam cleansheet dan torehan dua gol.

Sama seperti Cahya, Thomas Doll juga enggan melepas Ferrari ke pemusatan latihan timnas Indonesia U-20 sebagai persiapan Piala Asia U-20 2023.

3. Robi Darwis

Namanya melejit sejak Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Robi bahkan selalu diturunkan sejak menit awal selama gelaran tersebut.

Kepercayaan Shin Tae-yong yang dibayar lunas olehnya, Robi juga merupakan pemain fungsional dan mampu mengisi beberapa posisi.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-20 vs Fiji: Arkhan Fikri Bawa Garuda Nusantara Unggul 1-0 di Babak Pertama

Berposisi asli sebagai gelandang tengah, namun kualitasnya membuat Robi mampu ditempatkan sebagai bek tengah maupun bek sayap.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI