Suara.com - Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi Fiji dalam laga bertajuk Turnamen Mini Internasional di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023). Laga ini sangat penting untuk menguji kekuatan pemain.
Tentu saja Pelatih Shin Tae-yong akan bereksperimen di pertandingan ini. Juru formasi asal Korea Selatan itu akan mencoba pemain-pemainnya untuk dites kemampuannya.
Seperti diketahui Pelatih Shin Tae-yong memanggil 30 pemain untuk Training Camp (TC) sekaligus mengikuti Turnamen Mini Internasional. Namun belum semua pemain merapat karena masih ada yang ditahan klubnya.
Per Rabu (15/2/2023) Muhammad Ferarri, Marselino Ferdinan, dan Ronaldo Kwateh belum merapat. Muhammad Ferarri masih dibutuhkan Persija Jakarta kekuatannya, sementara Marselino serta Ronaldo ada di Eropa.
Baca Juga: Profil Reza Arya Pratama, Kiper PSM yang Layak Dipanggil ke Timnas Indonesia Senior
Tanpa pemain-pemain tersebut tentu saja Shin Tae-yong harus putar otak. Terlebih, ada sejumlah nama baru yang tentu patut dinanti aksinya.
Adapun turnamen ini cukup penting bagi skuad Garuda Nusantara yang akan berlaga di Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan pada 1-18 Maret mendatang. Timnas Indonesia U-20 di Grup A bersama tuan rumah, Irak dan Suriah.
Aksi Timnas Indonesia U-20 di Turnamen Mini Internasional bisa disaksikan secara langsung di Indonesia dan vidio pada 19.30 WIB.
Perkiraan susunan pemain Timnas Indonesia U-20 :
(3-4-3): Aditya Arya; Brandon Scheunemann, Robi Darwis, Dimas Juliono; Kakang Rudianto, Zanadin Fariz, Arkhan Fikri, Doni Tri Pamungkas; Ginanjar Wahyu, Hokky Caraka, Rabbani Tasnim.