Menpora Buka Kongres PSSI dengan Pantun, "Cakep" kata Voters

Kamis, 16 Februari 2023 | 11:08 WIB
Menpora Buka Kongres PSSI dengan Pantun, "Cakep" kata Voters
Menpora Zainudin Amali saat memberikan sambutan di Acara KLB PSSI (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali memberikan sambutan pada agenda Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI atau Kongres PSSI di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (15/2/2023). Menariknya, ia membuka acara dengan pantun.

KLB ini digelar dengan agenda utama Pemilihan Komite Eksekutif (Exco) periode 2023-2027. Agenda tersebut akan memilih Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, dan anggota Exco PSSI.

Adapun Zainudin Amali juga calon Wakil Ketua Umum PSSI. Ia berkesempatan membuka agenda ini.

“Suara gemuruh yang menggelegar. Pertanda segera turunnya hujan. Kongres PSSI segera digelar untuk kemajuan persepakbolaan,” kata Menpora Amali dalam sambutannya di acara KLB PSSI, Kamis (16/2/2023).

Baca Juga: Tiba Lebih Dahulu, Erick Thohir Didampingi Agum Gumelar Masuki Ruang KLB PSSI

"Cakep," sambut para voters yang hadir.

“Ini hadiah untuk Ketua Umum. Bermain bola di Kalibaru. Bola ditendang jauh melambung. Setelah terpilih pemimpin baru, mari bersama kita mendukung,” tambahnya.

Voters pun langsung memberikan tepuk tangan kepada politisi partai Golkar tersebut.

Adapun kemudian Amali langsung memukul gong tanda dimulainya KLB. Sayangnya, awak media tidak diperkenankan ada di dalam ruangan selama Kongres Pemilihan Berlangsung.

Kongres PSSI ini melibatkan tiga pejabat negara yakni Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali serta Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI AA LaNyalla Mattalitti.

Baca Juga: Mekanisme Pemilihan Ketua Umum PSSI dalam KLB PSSI Hari Ini, 16 Februari 2023

Erick Thohir dan LaNyalla Mattalitti merupakan calon ketua umum PSSI 2023-2027 bersama dua nama lain yaitu Arif Wicaksono dan Doni Setiabudi.

Sementara Menpora Zainudin Amali berstatus sebagai calon wakil ketua umum PSSI 2023-2027.

Dia berkompetisi dengan 14 nama lain, termasuk Sekretaris Jenderal PSSI periode 2017-2020 Ratu Tisha Destria, untuk mengisi dua posisi wakil ketua umum PSSI.

Kemudian, untuk jabatan anggota Exco 2023-2027, tercatat ada 54 calon. Mereka berupaya untuk mendapatkan salah satu dari 12 posisi anggota Exco PSSI.

Total ada 73 nama yang memburu suara di KLB. Jumlah tersebut sejatinya berkurang dari sebelumnya 76 orang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI