Suara.com - David Da Silva meminta para pemain Persib Bandung tidak larut dalam kekalahan usai takluk dari PSM Makassar dengan skor 1-2 pada pekan ke-24 Liga 1 Indonesia di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (14/2/2023).
Dikutip Antara dari situs resmi klub, Rabu (15/2/2023), Da Silva meminta rekan setimnya untuk segera bangkit dan mengalihkan fokus ke pertandingan berikutnya yaitu menghadapi Rans Nusantara FC.
"Kita tidak perlu memahami apa yang sudah Tuhan inginkan. Kita hanya perlu memiliki keyakinan dan kepercayaan bahwa kita punya kemampuan. Mari tegakkan kepala bahwa kita bisa," ungkap Da Silva.
Pada pertandingan menghadapi PSM Makassar, Persib Bandung sempat unggul lebih dulu melalui Achmad Jufriyanto, namun Juku Eja membalas melalui Ramadhan Sananta dan Yance Sayuri.
Baca Juga: Reaksi Datar Luis Milla Usai Tren Positif Persib Bandung Diputus PSM Makassar
David Da Silva pada pertandingan tersebut tercatat baru tampil menit ke-55 menggantikan Ezra Walian, namun pemain asal Brazil tersebut gagal menyelamatkan Persib Bandung dari kekalahan.
Saat ini Persib Bandung menduduki peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 46 poin dari 23 pertandingan.
Selanjutnya Persib Bandung akan menghadapi Rans Nusantara FC pada pekan ke-25 Liga 1 Indonesia di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (19/2).
Diharapkan David Da Silva kembali menunjukkan tajinya pada pertandingan tersebut, terlebih pemain berusia 33 tahun itu menjadi top skor sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 17 gol.
Baca Juga: Semangat Juang Pemain Bhayangkara FC Sangat Diwaspadai Pelatih Persija