Suara.com - Kemarahan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong ke Perlatih Persija Thomas Doll sepertinya sudah sampai ke ubun-ubun. Bahkan Shin Tae-yong tak mau maafkan Thomas Doll yang menghinanya seperti badut.
Hal itu dikatakan Shin Tae-yong setelah pimpin latihan Timnas Indonesia U-20 di Lapangan A Senayan, Jakarta, Rabu (15/2/2023).
Shin Tae-yong mengatakan Thomas Doll sudah membuatnya menjadi orang jahat di mata publik. Thomas Doll bicara di media dan menjelek-jelekan dirinya.
"Maksudnya kita (Thomas Doll) ngomong di media dan jelek-jelekin orang dan membuat saya menjadi orang jahat, tidak baik di media. Tetapi setelah itu meminta maaf, perasaannya bagaimana? Sebaliknya juga harus kita pikirkan," kata Shin Tae-yong.
Seperti diketahui sebelumnya Thomas Doll menyebut juru taktik asal Korea Selatan itu seperti badut karena tampil sebagai bintang iklan.
Menurutnya, sebagai pelatih tim nasional harus punya wibawa tak seperti apa yang diperlihatkan Shin Tae-yong.
Awal Thomas Doll dan Shin Tae-yong berseteru terkait pemanggilan sembilan pemain Persija Jakarta untuk ikut TC Timnas Indonesia U-20.
Doll merasa keberatan karena TC untuk persiapan Piala Asia U-20 2023 digelar dalam jangka panjang.
Sampai saat ini empat pemain Persija masih ditahan dalam tim yakni Muhammad Ferarri, Cahya Supriadi, Dony Tri Pamungkas, dan Alfriyanto Nico.
Baca Juga: Iwan Bule Pamit ke Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia U-20
Nah, kekesalan Thomas Doll pun memuncak dengan menyerang Shin Tae-yong secara pribadi. Dan ini diakui sendiri oleh Thomas Doll sebagai perbuatan yang salah.