"Kami harus bergerak cepat. Kami akan pergi ke sana [Munich] untuk lolos," kata Kylian Mbappe dikutip dari laman resmi UEFA, Rabu (15/2/2023).
"Para pemain kami harus dalam keadaan sehat untuk leg kedua, semua orang perlu makan dan tidur dengan baik. Ketika kami bermain sepak bola menyerang, tidak nyaman untuk mereka."
Kekalahan 0-1 dari Bayern Munich jelas membuat Lionel Messi dan kawan-kawan punya tugas berat di leg kedua. Selain harus bermain di kandang lawan, PSG juga wajib menang dengan selisih dua gol untuk lolos langsung ke perempat final.
Leg kedua babak 16 besar antara Bayern vs PSG dijadwalkan berlangsung di Allianz Arena, Munich pada 9 Maret mendatang.